8 Juni 2023 - 05:14 5:14

Deolipa Project Hadir Ramaikan Musik Indonesia

WartaPenaNews, Jakarta – Secara perlahan, Deolipa Project sudah mulai eksis dari panggung ke panggung. Grup band yang kini hadir meramaikan blantika musik Indonesia itu sudah merilis sebuah album dengan 14 lagu yang ada di dalamnya.

Sebelum terbentuknya band ini, hasil karya Deolipa project sudah matang. Hal tersebut disampaikan langsung oleh vokalis Deolipa Project, Olive Yumara.

“Sudah siap diedarkan sebanyak 50 lagu, masih ada ratusan lagu yang disimpan. Ketika band ini sudah punya lagu, yang akan berjalan terus, kami tidak khawatir kekurangan lagu. Setelah lagu-lagu ini sudah siap akan segera kami launching,” ujar Olive saat bincang santai bersama rekan-rekan media di Jakarta, Selasa (19/2).

“Ketika band ini akan dibentuk, kami satu team mengatur lagu mana yang akan dinaikkan,” tuturnya.

Deolipa sendiri diambil berdasarkan dari nama-nama personilnya antara lain Olive Yumara (vokal), Arya Setyadi (bass), Irul (gitar), Eta (gitar), Denok (drum), Ilham (keyboard).

“Band Deolipa dibentuk pada bulan Agustus 2018, musisinya sudah lama berkecimpung di musik. Genre berwarna meskipun basiknya rock n roll dan blues. Setiap lagu ada inspirasinya masing-masing. Di era ini jarang yang peduli tentang indonesia saat ini, peduli tentang korupsi, seperti single pertama “Cengkeroeng Ditangkap KPK ” yang telah rilis pada hari Anti Korupsi Internasional, 9 Desember lalu yang mengusung genre country pop dan mengambil tema lirik sarat pesan sosial kita bebas berekspresi, isi tema lagu lebih luas,” terang Irul.

Lagu-lagu yang ada pun mengambil dari kehidupan keseharian, sepemikiran dari warna musik, lirik-liriknya. Isi tema lagu lebih berwarna dan bervariasi. Dan rencananya launching album akan dilangsungkan setelah lebaran 2019 dan berharap sebelum launching orang sudah mengenal Deolipa.

“Mencari Kasih, single kedua bercerita tentang perjalanan pencarian cinta. Cinta yang pernah singgah pada masa lalu namun kemudian menghilang,” kata Olive dalam keterangan pers.

Dari segi musik, single Mencari Kasih sangat berbeda dari lagu Deolipa Project sebelumnya. Musik pada lagu ini sebagian besar diwarnai oleh petikan gitar yang manis. Deolipa lebih kalem dari single pertama. “Aransemen musik semua dikerjakan oleh Arya Setyadi,” ungkapnya.

Lewat lagu Mencari Kasih, Deolipa Project berharap bisa menambah luas para pendengar. Sebuah video musik untuk melengkapi lagu tersebut sudah dirilis dan bisa dinikmati di akun YouTube Deolipa Project. (dit)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Trending

Jalan Tol Serbaraja bakal mendongkrak jalur distribusi daerah penyangga ibu kota Jakarta. (Foto: Kementerian PUPR)
Tol Anak Usaha Sinar Mas Land, Koneksikan Jakarta-Tangerang-Banten
Leunca
Khasiat Menakjubkan Konsumsi Leunca untuk Obati Asam Urat
penemuan mayat
Mayat Tanpa Busana di Depok Sulit Diidentifikasi karena Kondisi Tak Utuh
tulang
Kenali dan Rawat Tulang Belakang Anda dengan Kasur yang Tepat
Kaki direndam dalam garam kasar dan lada hitam
Khasiat Luar Biasa Rendam Kaki dalam Garam Kasar dan Lada Hitam
siswi
Siswi Kelas 1 SMP Ini Sudah Bersetubuh dengan Belasan Teman Prianya
Rossarin Klinhom Foto: BabeOfTheDay
Model Seksi Asal Thailand Ini Gunakan Pakaian Dalam saat Main Kayak
vaksin
Ampuhkah Vaksin Saat Ini Atasi Virus Corona Baru?
satu 1
10 Rekomendasi Film Kanibal Paling Sadis dan Mengerikan
tni
Sedihnya, 30 Calon Taruna Akmil Positif Corona

Pilihan Redaksi

Berita Terkait

|
7 Juni 2023 - 12:13
Soal Perpanjangan Masa Jabatan Pimpinan KPK, Jokowi: Tunggu Kajian Menkopolhukam

wartapenanews.com - Presiden Jokowi menanggapi singkat soal putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang memperpanjang masa jabatan pimpinan KPK menjadi 5 tahun. Apa kata Jokowi? "Masih dalam kajian dan telaah dari Menkopolhukam.

01
|
7 Juni 2023 - 11:16
Jatuh dari Lantai 7, Seorang Pekerja Bangunan di Gondangdia Tewas

wartapenanews.com -  Seorang pekerja bangunan berinisial HA (30) tewas setelah terjatuh dari 7 proyek bangunan yang beralamat di Gondangdia, Jakarta Pusat, Senin (5/6). Kapolres Jakarta Pusat, Kombes Pol Komaruddin mengatakan,

02
|
7 Juni 2023 - 10:15
Resmi Gabung Al Ittihad, Benzema Dibayar 61 Miliar dalam Seminggu

wartapenanews.com - Karim Benzema memastikan gabung klub Arab Al Ittihad setelah resmi berpisah dengan Real Madrid. Benzema sudah menandatangani kontrak dengan raksasa Saudi Proleague tersebut untuk durasi kontrak 2 tahun,

03