22 April 2025 - 15:47 15:47
Search

Dishub Sumsel Minta Pemudik Pulang Lebih Awal

wartapenanews.com – Dishub Sumsel mengimbau masyarakat yang akan keluar atau masuk ke ‘Bumi Sriwijaya’ untuk melakukan perjalanan balik mudik lebih cepat dari tanggal puncak arus balik.

Kepala Dinas Perhubungan Sumsel, Arinarsa JS, mengatakan imbauan tersebut bertujuan agar masyarakat dapat terhindar dari kepadatan lalu lintas yang akan terjadi saat puncak arus balik.

“Diprediksi puncak arus balik mudik ini terjadi pada 6-7 Mei. Kami imbau masyarakat kembali lebih cepat khususnya yang menggunakan kendaraan pribadi,” katanya, Rabu (4/5).

Menurutnya, hal itu mengingat melihat jumlah masyarakat yang melakukan mudik Lebaran 2022 sangat tinggi, diperkirakan pada puncak arus balik akan kembali terjadi kepadatan.

“Jumlah arus balik akan sama seperti arus mudik mencapai tiga juta orang menuju Sumsel dan keluar Sumsel berkisaran dua juta pemudik,” katanya.

Arinarsa bilang, puncak arus balik cenderung lebih pendek dibandingkan dengan arus mudik Lebaran 2022 kemarin yang akan berdampak pada peningkatan lalu lintas serentak.

“Jika semua orang merencanakan pulang di akhir libur panjang, seperti tanggal 6, 7 dan 8 Mei 2022, maka secara bersama-sama ini harus diantisipasi oleh pengguna jalan,”katanya.

Maka dari itu, untuk mengantisipasi kemacetan petugas gabungan tetap siaga posko-posko mudik yang bekerjasama dengan seluruh pihak seperti Dishub kabupaten/kota, kepolisian, Pol PP, Dinkes dan lainnya untuk penanganan arus mudik dan arus balik.

“Kami siapkan segala kemungkinannya, kerjasama dilakukan ataupun skema lalu lintas jika ada kepadatan,” katanya.(mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait