20 April 2025 - 19:53 19:53
Search

DPD Golkar Banten: Tak Masalah Dapat Nomor 1 atau Nomor 2 di Pilkada Tangsel

WartaPenaNews, Tangsel – Partai Golkar hingga kini belum memutuskan siapa kadernya yang akan menjadi kandidat di Pilkada Tangerang Selatan di Pilkada 2020 mendatang.

Ketua DPD I Golkar Provinsi Banten Ratu Tatu Chasanah mengatakan, pada prinsipnya Golkar akan mendorong kadernya untuk maju di Pilkada, baik sebagai calon walikota maupun wakil walikota.

“Kader-kadernya nomor 1 atau nomor 2 boleh. Pokoknya kader Golkar ini masuk nomor 1 lebih bagus atau jadi nomor 2,” kara Ratu Tatu di sela acara rapat konsolidasi Pilkada Serentak 2020 di Swissbel Hotel Serpong, Tangerang Selatan, Selasa (11/2/2020).

Baca Juga: HIPMI Janji Bawa Anggotanya Bisa Ekspor ke Luar Negeri

Perempuan yang juga menjabat Bupati Serang menyerahkan keputusan pencalonan kepada pengurus cabang. “Terserah mereka. Kita menyerahkan karena yang bisa membaca di lapangan itu mereka,” sambung Tatu.

Ia menuturkan partainya bersikap realistis dalam mengajukan calon di Pilkada mendatang. Tak hanya Tangsel, sikap ini juga berlaku ke seluruh pengurus cabang dan wilayah yang menggelar Pilkada.

Ketika disinggung pencalonan putranya Pilar Saga Ichsan menjadi bakal calon di Pilkada Tangsel, Ratu Tatu kembali meyerahkan persoalan itu kepada keputusan kepengurusan Golkar Tangsel.

“Saya di sini tidak melihat Putra saya Pilar, tapi Golkar Tangsel ya. Silahkan karena mereka harus bertanggung jawab terhadap keputusannya untuk memenangkan,” pungkas Ratu Tatu. (rob)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait