WartaPenaNews, Jakarta – BLACKPINK merilis video musik Kill This Love, singel pembuka dalam album mini terbaru mereka. Video musik ini dirilis tepat pada Jumat (5/4/2019) pukul 00.00 di setiap negara. Tidak sampai 24 jam, video klip Kill This Love sudah meraih 45 juta views.
Nuansa dalam video musik dominan berwarna merah, sesuai poster teaser yang dirilis melalui media sosial pada 1 April 2019.
Secara runtut, masing-masing personel menampakkan aura berbeda dengan nuansa album sebelumnya. Dimulai dari Jennie, Lisa, Jisoo, lalu Rose.
Jennie tetap mengenakan warna rambut gelap, setelah sempat menuai kontroversi lantaran menampakkan rambut blonde dalam poster teaser.
Lisa mengenakan rambut biru berganti putih, Jisoo dengan rambut kemerahan, dan Rose dengan warna rambut blonde.
Album Kill This Love memuat lima lagu yaitu Kill This Love, Don’t Know What to Do, Kick It, Hope Not, serta Ddu-Du Ddu-Du (Remix).
Album itu dirilis berkat kerja sama agensi YG Entertainment dengan label Interscope Records, label di bawah naungan Universal Music Group.
Setelah perilisan album Blackpink, YG Entertainment akan merilis debut solo Rose. Disusul debut Lisa dan Jisoo. Ini sesuai dengan pernyataan Bos YG Entertainment Yang Hyun Suk dalam situs resmi pada Februari lalu.
“Lagu solo Rose diperkirakan (rilis) setelah album mini Blackpink. Ini adalah lagu terbaik dari vokal Rose,” tulis bos YG.
Pada April ini, Blackpink dijadwalkan tampil dalam festival musik tahunan bergengsi Coachella di Empire Polo Club, Indio, California, Amerika Serikat.
Festival Coachella digelar pada akhir pekan kedua dan ketiga April mendatang. Blackpink dijadwalkan tampil pada 12 April dan 19 April. (mus)