WartaPenaNews, Jakarta – Atta Halilintar, baru-baru ini berkesempatan bertemu langsung Presiden Joko Widodo di Istana Bogor, Jawa Barat. Jokowi yang membuka pintu untuk menyambut Youtuber nomor satu di Indonesia itu.
Di Istana, Atta diajak berkeliling di setiap ruangan. Bahkan, pria berusia 23 tahun itu dipersilahkan duduk di sebuah ruangan khusus tamu yang sudah dianggap sebagai keluarga sendiri oleh Jokowi.
“Berarti kalau saya sudah duduk sudah kekeluargaan dong pak? Saya anak keberapa pak?†tanya Atta Halilintar.
“Kalau mau anak keempat,†jawab Jokowi. “Oh saya anak keempat Jokowi. Salam dulu sama papa baru,†timpal Atta Halilintar sambil tertawa.
Video Atta Halilintar dan Jokowi yang beredar di channel YouTube Atta Halilintar ternyata diketahui juga oleh putra bungsunya, Kaesang Pangarep.
Diketahui, saat ini Kaesang tengah menempuh studi di Singapura. Kaesang pun memposting foto Atta Halilintar melalui akun Twitter pribadinya dengan memberikan keterangan bahwa Atta menjadi adiknya.
“Adik saya,†tulis Kaesang Pangarep.
Komentar Kaesang Pangarep kemudian menuai komentar dari warganet. Sebagian besar komentarnya lucu-lucu.
“APA??????? ADIKMU???????? MASSSS SAMPEYAN YAKIN DIA ADIKMUU??????????†timpal akun @hidayatwahyu11
“Saya aja yg jadi adik mas Kaesang, gimana?,†ujar @pricilia Hemsworth.
“Kelyarga halilintar ga ada yang jualan pisang goreng, jangan ngarep,†ucap @akan selalu. (dbs)