29 April 2024 - 09:48 9:48

Jokowi dan Anies Kompak Resmikan Tol Kelapa Gading-Pulo Gebang Sepanjang 9,3 KM

WartaPenaNews, Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan penggunaan enam ruas jalan tol dalam kota segmen Tol Kelapa Gading-Pulo Gebang sepanjang 9,3 kilometer.

Dalam peresmian jalan tol ini, Presiden ditemani Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, dan Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan.

“Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, jalan tol segmen Kelapa Gading-Pulo Gebang pada pagi hari ini saya nyatakan diresmikan,” kata Presiden dalam peresmian yang disiaran melalui kanal YouTube Sekretariat Presiden, Senin (23/8/2021).

Jokowi mengutarakan, segmen Kelapa Gading-Pulo Gebang ini merupakan bagian yang melengkapi Jalan Tol Metropolitan Jabodetabek. Ruas ini juga merupakan bagian dari tol lingkar dalam dan lingkar luar Jakarta atau Jakarta Outer Ring Road.

“Kami harapkan jalan Tol Pulo Gebang-Kelapa Gading sepanjang 9,3 kilometer ini membuat kecepatan distribusi logistik semakin baik, daya saing komoditas-komoditas kita juga semakin baik karena jalan tol ini juga terkait dengan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Marunda dan juga terhubung dengan Pelabuhan Tanjung Priok,” harapnya.

Mantan Wali Kota Solo itu yakin, dengan adanya koneksi infrastruktur ke sektor penting seperti pelabuhan dan KEK, maka akan meningkatkan daya saing nasional. Khususnya mobilitas orang dan barang di wilayah sekitar akan semakin baik. (rob)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
27 April 2024 - 13:12
Lokasi Bunuh Diri Brigadir Ridhal di Mampang Didatangi Keluarga

WARTAPENANEWS.COM – Keluarga Brigadir Ridhal, anggota Polresta Manado yang ditemukan tewas dengan luka tembak di dalam mobil Alphard di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, mendatangi lokasi kejadian peristiwa. Brigadir Ridhal diduga

01
|
27 April 2024 - 12:36
Bule Australia yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Dibekuk

WARTAPENANEWS.COM – Maika James Folauhola (24), warga negara (WN) Australia, ditangkap terkait kasus penganiayaan terhadap sopir taksi bernama Putu Arsana. Penganiayaan tersebut terjadi di Jalan Area Central Parkir Kuta, Kuta,

02
|
27 April 2024 - 12:10
BMKG: Waspada, Potensi Cuaca Ekstrem Masih Mengintai di Peralihan Musim

WARTAPENANEWS.COM – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini potensi cuaca ekstrem yang masih bisa mengintai di periode peralihan musim hujan ke kemarau. BMKG memonitor masih terjadinya hujan

03