23 April 2025 - 23:05 23:05
Search

Jubir MA Andi Samsan Dilantik Jadi Ketua Bidang Pengawasan

WartaPenaNews, Jakarta – Mahkamah Agung melantik dan mengambil sumpah tiga ketua Mahkamah Agung pada Jumat, 21 Februari 2020. Pelantikan dilakukan oleh Ketua MA Prof. Dr. M. Hatta Ali berlangsung di ruang Prof. Dr. Kusumah Atmadja, Lantai 14, Gedung MA, Jakarta.

Pejabat yang dilantik dan diambil sumpahnya adalah I Gusti Agung Sumanatha sebagai Hakim Agung Kamar Perdata menggantikan Soltani Mohdally yang telah memasuki masa pensiun pada 1 Maret 2019 lalu.

Sedangkan Ketua Pengawas MA yang dilantik dan diambil sumpahnya adalah Dr. H. Andi Samsan Nganro. Juru Bicara MA ini menggantikan posisi Dr. Sunarto yang telah diangkat menjadi Wakil Ketua MA Bidang Non Yudisial pada 23 Mei 2018 lalu.

Baca Juga: BNI Syariah Tebar Beragam Promo Menarik di Muslim Fashion Festival (MUFFEST) 2020

“Prof. Dr. Takdir Rahmadi dilantik menjadi Ketua Kamar Pembinaan. Ini adalah kali kedua bagi Takdir mengemban amanah pada posisi yang sama,” kata Kabiro Hukum dan Humas MA Abdullah dalam siaran persnya, Jumat (21/2/2020).

Pelantikan tiga ketua kamar tersebut berdasarkan dua keputusan Presiden Joko Widodo yaitu, Keputusan Presiden No. 20/P Tahun 2020 tanggal 18 Februari 2020 dan Keputusan Presiden No. 21/P Tahun 2020 tanggal 18 Februari 2020. (rob)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait