24 April 2025 - 06:33 6:33
Search

Kemacetan Panjang Terjadi di Jalan Sawangan Raya karena Genangan Banjir

wartapenanews.com -  Banjir menggenangi Jalan Raya Sawangan Raya, Depok, Jawa Barat. Banjir merendam jalan sekitar 20 cm. Akibatnya arus lalu lintas terhambat.

Mengutip informasi dari TMC Polrestro Depok, Senin (25/7) pukul 07.30 WIB, imbas dari tergenangnya jalan itu mengakibatkan kepadatan arus lalu lintas.

Petugas Polantas Polrestro Depok sudah turun ke lokasi melakukan upaya membantu mengurai kepadatan.
Masyarakat diimbau untuk sementara agar menghindari kawasan ini dan mencari jalur alternatif.

Banjir diduga karena meluapnya arus Kali Krukut, hingga menggenangi Jalan Sawangan Raya.

“Pagi ini Jalan Raya Sawangan arus lalu lintas terpantau padat akibat dari banjir. Sampai saat ini masih tergenang di perempatan Kodim, mengimbau untuk masyarakat Depok yang ingin melintas Jl. Raya

Sawangan agar mencari jalan Alternatif lain untuk menghindari kemacetan,” tulis akun twitter TMC Polrestro Depok yang dikutip. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait