22 April 2025 - 17:08 17:08
Search

Media Vietnam “Gerah” Bima Sakti Panggil 6 Pemain Luar Negeri  Hadapi Piala Dunia U-17, salah satunya dari klub raksasa Sao Paolo

IPOL.ID-Langkah pelatih Bimasakti melakukan Pemanggilan pemain untuk seleksi Timnas Indonesia U-17 terdengar sampai keuar negeri.

Media lokal Vietnam, thethao247 menyoroti langkah pelatih Bima Sakti yang memanggil 34 pemain pada seleksi awal.

Rilis tersebut juga menyoroti langkah Bima Sakti yang mulai tertarik mendatangkan pemain diaspora.

Thethao247 mengambil judul ‘Indonesia memanggil sederet pemain yang berkarier di luar negeri untuk mengikuti Piala Dunia U-17)’.

Mereka menyoroti enam pemain diaspora yang ditunjuk oleh Bima Sakti.Bahkan mereka menyebut enam pemain tersebut adalah pemain berwajah terkenal.

“Setelah ditunjuk sebagai pelatih Bima Sakti untuk menangani Timnas Indonesia U-17, ia mengumumkan 34 pemain yang disiapkan untuk Piala Dunia U17 2023, di mana 6 wajah terkenal bermain di luar negeri,;” tulis thethao247.

Enam pemain diaspora yang dimaksud adalah Staffan Qabiel Horrito (Sant Cugat FC, Spanyol), Aaron Nathan Ang (FC Nottingen, Jerman), Mahesa Ekayanto (FC Dordrecht, Belanda), Welber Halim Jardim (Sao Paulo FC, Brazil), Madrid Augusta (AFC 34 Alkmaar, Belanda) dan Aaron Liam Suitella (Bulleen FC, Australia).

Dua nama yang menjadi sorotan adalah Welber Jardim dan Mahesa Ekayanto.

Welber Jardim merupakan gelandang yang digaji klub besar asal Brasil, Sao Paulo FC yang baru saja memenangkan kejuaraan tim U16 Copa Criciuma 2023 pada 1 Juli 2023.

Lalu, ketenaran Mahesa Ekayanto juga disorot thethao247. Mahesa Ekayanyo memiliki fisik yang sangat bagus dengan tinggi 1,82m, menjanjikan untuk menjadi tumpuan pertahanan Indonesia U17. (bam)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait