4 July 2025 - 09:08 9:08
Search

Meulaboh, Aceh Barat Diguncang Gempa 4,7 Magnitudo

wartapenanews.com – Gempa bumi berkekuatan 4,7 magnitudo terjadi di 91 kilometer sebelah tenggara Meulaboh, Kabupaten Aceh Barat, Aceh. Gempa itu terjadi pada Sabtu (21/1/2023) pagi sekitar pukul 09.50 WIB.

Menurut informasi yang dibagikan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) di Twitter, episenter gempa terletak pada koordinat 3,34 Lintang Utara dan 96,30 Bujur Timur, atau tepatnya 91 km tenggara Meulaboh, Aceh Barat, pada kedalaman 10 kilometer.

Tak ada peringatan potensi tsunami akibat gempa tersebut. BMKG memberikan catatan parameter gempa masih dapat berubah.

“Informasi ini mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah seiring kelengkapan data,” tulis BMKG melalui akun Twitter @infoBMKG.  (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait