29 April 2024 - 09:50 9:50

Nada Indah Guardiola untuk Zinedine Zidane

WartaPenaNews, Jakarta  – Manchester City bakal menghadapi Real Madrid pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Etihad Stadium, Sabtu 8 Agustus 2020. Jelang pertemuan itu, manajer Manchester City, Pep Guardiola memberikan pujian setinggi langit kepada pelatih Madrid, Zinedine Zidane.

Zidane baru saja mengantarkan Madrid menjuarai LaLiga 2019/2020. Keberhasilan itu sekaligus memutus dominasi Barcelona dalam dua musim terakhir.

Buat Zidane, itu merupakan gelar juara LaLiga yang ketiga bersama Madrid. Ia pernah satu kali meraihnya semasa masih bermain buat Los Blancos (2002/2003), dan dua lainnya semasa jadi pelatih (2016/2017 dan 2019/2020). Sebagai pelatih selama dua periode berbeda, Zidane tercatat sudah meraih 11 trofi untuk Madrid

“Saya mengagumi kedua versi dia, sebagai pemain maupun sebagai pelatih. Zidane sebagai pemain itu, wow! Betapa saya ingin sekali bisa bermain dengan dia. Sayang sekali saya kalah melawan dia saat memperkuat Prancis,” kata Guardiola kepada DAZN.

“Dia bagus untuk sepakbola. Saya sangat senang karena dia mencapai sukses karena orang-orang seperti dia itu sangat bagus untuk sepakbola,” ujarnya, menambahkan.

ManCity saat ini berada di atas angin untuk mendepak Madrid dari Liga Champions. Pasukan Guardiola hanya membutuhkan hasil imbang untuk melenggang ke babak perempat final.

Pasalnya, The Citizens mengantongi kemenangan di leg pertama kala bertandang ke markas Madrid. Dalam pertarungan yang digelar di Santiago Bernabeu, ManCity menang 2-1.

Jika mampu melewati Madrid, City akan berhadapan dengan pemenang dari pertandingan Olympique Lyon kontra Juventus. Pada leg I di Stadion Groupama, Lyon menang 1-0 atas Cristiano Ronaldo cs.

Lyon berpeluang lebih besar untuk lolos ke perempatfinal dengan kemenangan itu, tetapi tidak menutup kemungkinan Juventus membalikkan keadaan. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
27 April 2024 - 13:12
Lokasi Bunuh Diri Brigadir Ridhal di Mampang Didatangi Keluarga

WARTAPENANEWS.COM – Keluarga Brigadir Ridhal, anggota Polresta Manado yang ditemukan tewas dengan luka tembak di dalam mobil Alphard di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, mendatangi lokasi kejadian peristiwa. Brigadir Ridhal diduga

01
|
27 April 2024 - 12:36
Bule Australia yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Dibekuk

WARTAPENANEWS.COM – Maika James Folauhola (24), warga negara (WN) Australia, ditangkap terkait kasus penganiayaan terhadap sopir taksi bernama Putu Arsana. Penganiayaan tersebut terjadi di Jalan Area Central Parkir Kuta, Kuta,

02
|
27 April 2024 - 12:10
BMKG: Waspada, Potensi Cuaca Ekstrem Masih Mengintai di Peralihan Musim

WARTAPENANEWS.COM – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini potensi cuaca ekstrem yang masih bisa mengintai di periode peralihan musim hujan ke kemarau. BMKG memonitor masih terjadinya hujan

03