29 April 2024 - 07:00 7:00

Orang Inggris yang Jadi Warga Negara Jerman Capai Rekor

WartaPenaNews, Jakarta – Jumlah orang Inggris yang beralih menjadi warga negara Jerman bertambah 15% tahun 2019. Jumlah yang datang dari Inggris ke Jerman juga lebih banyak. Demikian statistik kewarganegaraan, yang dipublikasikan badan statistik Jerman, Statistisches Bundesamt, Rabu (03/06).

Dari 128.900 orang yang mendapat kewarganegaraan Jerman di tahun 2019, sebagian besar berasal dari Turki, yaitu 16.200 orang. Kemudian Inggris 14.600 orang, dan Polandia 6.000 dan Romania 5.800 orang.

Tahun 2019, orang-orang dari 183 negara menjadi warga negara Jerman, dan jumlahnya tertinggi sejak 2003, yaitu 140.700 orang.

Menurut statistik, jumlah orang Inggris yang menjadi warga negara Jerman terus meningkat secara teratur sejak referendum Brexit tahun 2016. Tahun 2015, hanya ada 600.

2019, jumlah orang Inggris yang beralih kewarganegaraan ke Jerman lebih banyak daripada gabungan jumlah di tahun 2018 dan 2017.

Namun demikian, statistik ini tidak menunjukkan bahwa mereka beralih kewarganegaraan akibat Brexit, karena lebih dari separuhnya sudah tinggal di Jerman lebih dari 25 tahun.

Sebagian besar warga negara Jerman asal Inggris ini juga ingin tetap memegang kewarganegaraan Inggris. Dan separuh dari mereka berusia lebih dari 50 tahun. Yang paling tua, usianya lebih dari 90. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
27 April 2024 - 13:12
Lokasi Bunuh Diri Brigadir Ridhal di Mampang Didatangi Keluarga

WARTAPENANEWS.COM – Keluarga Brigadir Ridhal, anggota Polresta Manado yang ditemukan tewas dengan luka tembak di dalam mobil Alphard di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, mendatangi lokasi kejadian peristiwa. Brigadir Ridhal diduga

01
|
27 April 2024 - 12:36
Bule Australia yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Dibekuk

WARTAPENANEWS.COM – Maika James Folauhola (24), warga negara (WN) Australia, ditangkap terkait kasus penganiayaan terhadap sopir taksi bernama Putu Arsana. Penganiayaan tersebut terjadi di Jalan Area Central Parkir Kuta, Kuta,

02
|
27 April 2024 - 12:10
BMKG: Waspada, Potensi Cuaca Ekstrem Masih Mengintai di Peralihan Musim

WARTAPENANEWS.COM – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini potensi cuaca ekstrem yang masih bisa mengintai di periode peralihan musim hujan ke kemarau. BMKG memonitor masih terjadinya hujan

03