30 April 2024 - 00:07 0:07

Petugas KPPS yang Meninggal di Pemilu 2024 Bertambah Jadi 90 Orang

WARTAPENANEWS.COM  –  KPU memberikan data terbaru terkait petugas TPS yang meninggal dunia pada Pemilu 2024. Sebanyak 90 petugas TPS yang meninggal terdiri dari petugas KPPS dan petugas keamanan di TPS.

“Sampai dengan saya menyampaikan informasi ini, hari ini Jumat 23 Februari, data yang kami terima dari teman-teman KPU provinsi, kabupaten/kota, petugas TPS yang meninggal ada 90 orang,” kata Ketua KPU, Hasyim Asyari di Media Center KPU, Jakarta, Jumat (23/2).

Dari jumlah itu, 60 orang merupakan petugas KPPS dan 30 orang lainnya adalah petugas keamanan di TPS atau Linmas.

Lebih lanjut, Hasyim menuturkan, pihaknya langsung memberikan santunan kepada ujung tombak petugas pemilu tersebut sesuai dengan Surat Menteri Keuangan.

“Tahapan Pemilu dan tahapan Pilkada besaran santunan adalah untuk yang meninggal Rp 36 juta dan untuk biaya bantuan pemakaman Rp 10 juta,” ungkapnya.

“Tentu saja pada kesempatan ini kami turut berduka cita kepada saudara kita para anggota TPS yang meninggal,” pungkasnya.

Sebelumnya, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin ikut menyoroti puluhan petugas KPPS yang meninggal di gelaran kontestasi lima tahunan ini.

Untuk mencegah peristiwa ini terulang di pemilu yang akan datang, Kemenkes akan memeriksa secara berkala para petugas. Nantinya, akan ada petugas Puskesmas yang berkeliling mengecek setiap TPS per 6 jam sekali.

“Yang berisiko kita identifikasi kalau bisa setiap 6 jam kita cek. Jadi enggak usah keburu sampai sakit, karena bagaimanapun mencegah lebih baik daripada mengobati. Karena satu nyawa saja sudah kebanyakan kalau bisa jangan ada lagi,” kata Budi dalam keterangan persnya bersama KPU, Bawaslu, Mendagri, di Kemenkes, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (19/2).

Pemeriksaan kesehatan ini diutamakan petugas yang memiliki risiko tinggi, komorbid, dan mereka yang bekerja melebihi waktu.

Berdasarkan data yang diperoleh Kemenkes, risiko yang paling tinggi dan mayoritas menjadi penyebab meninggalnya petugas KPPS adalah kelelahan. Karena hipertensi, gula, dan lemak berlebih. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
29 April 2024 - 12:13
Polisi Selidiki soal Pelat BMW Emas Milik Pelaku Pembunuhan Remaja Open BO

WARTAPENANEWS.COM – Baru-baru ini, beredar sebuah foto di media sosial yang memperlihatkan mobil BMW berwarna emas milik Arif Nugroho, pelaku yang mencekoki remaja 16 tahun hingga tewas di sebuah hotel

01
|
29 April 2024 - 11:19
Ayah di Jambi Cabuli Anak Kandungnya Berkali-kali

WARTAPENANEWS.COM – Seorang ayah di Desa Mekar Limau Manis, Kecamatan Tabir Ilir, Kabupaten Merangin, Jambi hampir menjadi bulan-bulanan tetangganya, jika tidak cepat diamankan ke kantor polisi oleh anggota Bhabinkamtibmas Aipda

02
|
29 April 2024 - 10:09
Daratan Selatan AS Diterjang Angin Puting Beliung

WARTAPENANEWS.COM – Puluhan angin puting beliung melanda daratan selatan Amerika Serikat, akhir pekan kemarin. Setidaknya empat orang tewas, termasuk seorang bayi berusia empat bulan, di Negara Bagian Oklahoma. Selain itu,

03