6 May 2024 - 13:53 13:53

PKS Mulai Buka-bukaan Dukung Anies Baswedan di Pilpres 2024

IPOL.ID-Meski selama ini terkesan tertutup, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mulai buka-bukaan dalam memberikan dukungan pada capres Anies Baswedan.

Presiden PKS, Ahmad Syaikhu mengatakan, seluruh kader PKS siap memenangkan bakal calon presiden (bacapres) Koalisi Perubahan dan Persatuan (KPP) Anies Baswedan.

“Dalam momentum berharga ini, di hadapan saudara Anies Rasyid Baswedan sebagai Bacapres RI, serta di hadapan para petinggi partai dan tokoh bangsa.
Saksikanlah bahwa struktur, kader, dan simpatisan PKS seluruh Indonesia siap berjuang all out, berkorban secara totalitas untuk memenangkan saudara Anies Rasyid Baswedan dalam Pilpres Tahun 2024,” ujar Syaikhu saat memberikan pidato dalam peringatan hari ulang tahun ke-21 PKS di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (20/5).

Pernyataan Syaikhu tersebut disambut gemuruh ribuan kader PKS yang hadir di Istora Senayan. Setelah memberikan pernyataan tersebut, Syaikhu kemudian menanyakan secara langsung kepada para kader tentang seruannya memenangkan bacapres Anies Baswedan.”Siap….,”sahut ribuan kader PKS.

Lebih jauh, Syaikhu menegaskan Koalisi Perubahan dan Persatuan (KPP) tetap solid mengusung Anies Baswedan menjadi capres pada Pemilu 2024 nanti. “Insya Allah tetap solid memenangkan saudara Anies Baswedan menjadi presiden 2024-2029,” tegasnya.(Sofian)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
6 May 2024 - 12:17
Rafah Diserang Israel, 19 Warga Gaza Tewas

WARTAPENANEWS.COM – Israel menyerang Rafah di selatan Gaza pada Minggu (5/5). Aksi Israel adalah tindakan balas dendam atas serangan roket sayap militer Hamas yang menewaskan tiga tentara IDF. Menurut pejabat

01
|
6 May 2024 - 11:14
Pagi Tadi, Gunung Semeru Kembali Erupsi

WARTAPENANEWS.COM – Gunung Semeru yang terletak di Lumajang "batuk" pagi ini, Senin (6/5). Gunung tersebut memuntahkan kolom abu setinggi 700 meter dari atas puncaknya. "Terjadi erupsi Gunung Semeru pada hari

02
|
6 May 2024 - 10:16
Ada Tumpahan Oli, Jalan Juanda Depok Macet Parah

WARTAPENANEWS.COM – Jalan Juanda dari arah Cisalak ke arah Margonda, Depok, macet parah tadi pagi, Senin (6/5) sekitar pukul 08.00 WIB. Ada tumpahan oli jalan dekat Pesona Square Mal. Pantauan

03