3 May 2024 - 09:38 9:38

Ratusan Rumah Warga di Mojoagung Tenggelam

wartapenanews.com – Intensitas hujan yang tinggi terjadi di kawasan Wonosalam, Kabupaten Jombang membuat, sejumlah sungai meluap airnya. Luapan air ini merendam 7 desa yang ada di Kecamatan Mojoagung.

Abdi Purwoko anggota BPBD Kabupaten Jombang menjelaskan, intensitas hujan yang tinggi terjadi di Kecamatan Wonosalam, membuat debit air naik.

“Hujan lebat di daerah hulu, di daerah Wonosalam, Kandangan dan Pait. Akan membuat debit air di dua sungai naik,” ungkapnya, Rabu (9/11/2022).

Ia menjelaskan untuk air hujan yang ada di kawasan Wonosalam akan mengalir ke Kali Pancir, sedangkan air hujan di Kandangan akan mengalir ke Catak Banteng.

“Kedua aliran sungai ini akan bermuara di dam Balongsono, dan kalau itu sudah penuh, meluber, akhirnya air itu mengisi desa-desa dan sawah,” paparnya.

“Seperti di Kecamatan Mojoagung itu malam tadi ada 7 desa yang terkena banjir. Diantaranya Kedunglumpang, Mojotrisno, Tanggalrejo, Betek, Mancilan, Dukuhmojo, dan Kademangan,” sambungnya.

Selain itu, ia menyebut jika banjir juga merendam kawasan Kecamatan Mojowarno.

“Kalau yang di Kecamatan Mojowarno itu Desa Mojodadi,” ucapnya.

Ia menyebut, untuk kondisi yang terparah ada di Desa Kademangan daerah Dusun Kebondalem.

Ada sekitar 186 rumah yang terendam air banjir luapan sungai.

Hingga pagi ini air sudah berangsur surut.

“Jika nanti sudah surut kita bersama warga akan membersihkan sampah akibat banjir,” pungkasnya. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
3 May 2024 - 09:14
Hujan Lebat di Brasil, 10 Ribu Warga Mengungsi dan 29 Orang Tewas

WARTAPENANEWS.COM –  Presiden Brasil, Luiz Inacio Lula da Silva, menyebut hujan lebat telah menyebabkan banjir dan tanah longsor di bagian selatan negara itu. Akibat bencana alam ini, setidaknya 29 orang

01
|
3 May 2024 - 08:32
Usai Ditabrak Pria yang Mengaku Polisi, Dua Warga Bogor Tewas

WARTAPENANEWS.COM – Dua warga Bogor bernama Diva Maulana Akbar dan Siti Mardiana tewas usai ditabrak pria mengaku polisi di area Stadion Pakansari, Cibinong, Jumat, 10 November 2023 lalu. Kasus ini

02
|
3 May 2024 - 08:09
Waspada, Indonesia Bakal Dilanda Hujan Badai

WARTAPENANEWS.COM – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika atau BMKG memprakirakan, hujan disertai petir akan melanda sebagian wilayah Indonesia. Pengendara motor harus lebih waspada ketika terjadi hujan badai. Seperti diketahui, sepeda

03