6 May 2024 - 11:55 11:55

Samsung Luncurkan Galaxy Tab S7 dan S7+

WartaPenaNews, Jakarta – Samsung Electronics Indonesia meluncurkan Galaxy Tab S7 dan S7+, tablet android dengan kemampuan terbaik saat ini. Tablet ini menjadi pilihan sempurna untuk menjaga level produktivitas dan sumber entertainment di tengah dunia yang sedang berubah.

Galaxy Tab S7 dan S7+ dilengkapi dengan Samsung DeX dan layar yang lebih besar yaitu 11 inci dan 12,4 inci, untuk menghadirkan pengalaman seperti menggunakan PC, S Pen yang memiliki responsiveness tinggi untuk menulis dengan tingkat presisi dan akurasi yang tak tertandingi, serta ditenagai prosesor terbaru Snapdragon 865+ untuk mendongkrak kinerja dan mendukung berbagai aplikasi kreatif dan hiburan premium.

Galaxy Tab S7 dan Tab S7+ hadir pertama kali melalui program pre-order di Samsung.com, Lazada, Blibli, JD.id, dan Shopee. Tab S7 dengan pilihan warna Mystic Black, dan Mystic Silver ditawarkan masing-masing seharga Rp12.999.000. Adapun Tab S7+ dengan tiga pilihan warna yaitu Mystic Black, Mystic Silver dan Mystic Bronze, dibanderol Rp16.999.000.

Selama periode pre-order yang dimulai dari tanggal 24 – 30 Agustus 2020, pembeli akan langsung mendapatkan gratis book cover keyboard masing masing senilai Rp2.299.000 untuk Tab S7 dan Rp2.699.000 untuk Tab S7+. Selain itu, guna memaksimalkan pengalaman menikmati entertainment, pembeli juga akan mendapatkan langsung akses gratis Youtube premium selama 4 bulan.

Untuk informasi lebih lanjut, berikut kami lampirkan siaran media yang berjudul “Samsung Galaxy Tab S7|S7+, Tablet yang Powerful untuk Bekerja, Lebih Powerful untuk Bermain” beserta link foto produk Samsung Galaxy Tab S7 dan S7+ melalui tautan di bawah sebagai referensi. (rob)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
6 May 2024 - 11:14
Pagi Tadi, Gunung Semeru Kembali Erupsi

WARTAPENANEWS.COM – Gunung Semeru yang terletak di Lumajang "batuk" pagi ini, Senin (6/5). Gunung tersebut memuntahkan kolom abu setinggi 700 meter dari atas puncaknya. "Terjadi erupsi Gunung Semeru pada hari

01
|
6 May 2024 - 10:16
Ada Tumpahan Oli, Jalan Juanda Depok Macet Parah

WARTAPENANEWS.COM – Jalan Juanda dari arah Cisalak ke arah Margonda, Depok, macet parah tadi pagi, Senin (6/5) sekitar pukul 08.00 WIB. Ada tumpahan oli jalan dekat Pesona Square Mal. Pantauan

02
|
6 May 2024 - 09:13
4 Pelaku Penipuan Pengusaha Plastik di Tangerang Dibekuk

WARTAPENANEWS.COM – Polisi mengamankan empat orang berinisial TM (29), GR (31), HH (37) dan ANS (24), pelaku penipuan dengan modus membeli plastik gilingan di Kabupaten Tangerang. Korban mengalami kerugian mencapai

03