27 April 2024 - 06:41 6:41

Sekolah Tatap Muka di Daerah Ini Terapkan Ganjil-Genap

WartaPenaNews,  Bekasi – Tak hanya untuk pengendara roda empat, aturan ganjil-genap ternyata juga diterapkan sekolah di kota Bekasi yang menggelar Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas.

Jika di jalan raya, aturan ganjil-genap mewajibkan kendaraan roda empat yang dibolehkan melintas yakni menyesuaikan tanggal dengan angka terakhir di nomor polisi (nopol) kendaraan.

Sedangkan aturan ganjil-genap yang diterapkan di sekolah yakni menyesuaikan tanggal dengan nomor absensi siswa-siswi. Jika hari ini adalah tanggal genap, maka siswa-siswi yang ikut PTM adalah yang memiliki nomor absensi genap.

Siswa-siswi yang memiliki nomor absensi ganjil akan tetap mengikuti pelajaran tapi secara daring atau online di rumah. Penerapan ganjil-genap di sekolah sudah dilaksanakan di SMAN 15 Kota Bekasi yang menggelar PTM terbatas.

“Jadi trik supaya tidak jenuh, ya kita harus tatap muka dengan cara bergantian,” kata Ermayanti Astuti, Kepala SMAN 15 Kota Bekasi.

PTM terbatas dilakukan secara bergantian dengan kapasitias maksimal 50 persen. Hal ini untuk menghentikan kebosanan yang dialami para pelajar yang sudah sekian lama melakukan pembelajaran daring.

Bahkan siswa-siswi yang hadir ke sekolah juga harus mendapatkan persetujuan dari orangtua. Selain harus mengikuti protokol kesehatan (prokes) ketat, siswa juga wajib melakukan ceh suhu saat masuk ke lingkungan sekolah.

Sedangkan siswa-siswi yang tidak mendapat persetujuan dari orangtua untuk mengikuti PTM, pihak sekolah juga mewajibkan siswa untuk mengikuti pelajaran secara daring bersama siswa yang tidak ada jadwal tatap muka. Sehingga tidak ada siswa-siswi yang libur. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
26 April 2024 - 18:53
Sharp Indonesia Umumkan Pemenang Program Sharp Lovers Day-Sharp Fiestapora

WARTAPENANEWS.COM –  Kampanye penjualan besutan Sharp Indonesia bertajuk Sharp Lovers Day – Fiestapora telah berakhir akhir Maret 2024 lalu. Sukses dilaksanakan sejak tujuh tahun silam, Sharp Lovers Day hadir guna

01
|
26 April 2024 - 12:10
Usai Dicekoki Ekstasi & Sabu, Remaja di Hotel Senopati Meregang Nyawa

WARTAPENANEWS.COM – Polisi menyebut remaja berusia 16 tahun yang tewas di salah satu hotel kawasan Senopati, Jakarta Selatan, sempat dicekoki beberapa jenis narkoba. "Baik korban yang meninggal atau pun hidup,

02
|
26 April 2024 - 11:12
Imbas Kebrutalan Israel, Begini Suasana Kota Hantu di Palestina

WARTAPENANEWS.COM – Belum ada tanda tanda kapan Israel akan menghentikan kekejaman yang mereka lakukan di tanah Palestina. Mereka tidak saja menghilangkan puluhan ribu nyawa, menghancurkan gedung, membatasi ibadah umat Islam

03