wartapenanews.com – Pandemi Covid-19 telah memberikan definisi baru tentang esensi kecantikan bagi kaum perempuan Indonesia.
Hadir istilah Self-Love atau mencintai diri sendiri yang diwujudkan dengan perawatan kulit dari dalam dan dari luar.
Padahal istilah Self-Love lebih personal, dari upaya kita untuk dapat menentukan cara terbaik memperlakukan diri sendiri sebaik mungkin. Namun sering kali disalahartikan sebagai tindakan egois, serta hanya terlihat di permukaannya saja.
Sri Annisa Shaliyasih, Brand Manager Natur-E menyampaikan, “Berdasarkan survei yang dilakukan Natur-E kepada pelanggan dari tiga kelompok usia,
sebagian besar percaya, masalah kulit yang disebabkan oleh kondisi fisik dan emosional lebih meningkat, memerlukan perhatian, serta perawatan ekstra. Utamanya dengan mencintai diri sendiri dari luar, serta dari dalam yang perlu diseimbangkan.
Pada tatanan hidup baru tentunya harus didukung dengan pemilihan produk yang tepat guna menunjang tindakan Self-Love. Natur-E percaya, rutinitas perawatan tubuh dan kulit dari luar dan dari dalam merupakan awal baru yang baik, untuk mendapatkan tubuh, pikiran, serta jiwa yang lebih sehat, “ujarnya.
Keberadaan Natur-E telah ikut berperan dalam memberdayakan perempuan Indonesia untuk mencapai potensi tertinggi mereka, dan pada saat yang sama menjaga kesehatan fisik dan emosional, serta orang-orang di sekitar mereka.”
Membersamai aktivitas perempuan Indonesia, Natur-E sebagai brand kecantikan terkemuka yang telah mendampingi, memberdayakan, serta merawat kulit perempuan Indonesia selama 45 tahun, menyediakan rangkaian produk dan varian yang terbuat dari bahan-bahan alami, guna memastikan setiap kelompok umur serta gaya hidup dapat terakomodir.
Kehidupan yang dinamis seringkali menghadirkan stres dan kecemasan yang membuat kita lelah secara emosional. Kala menghadapi kondisi ini, kita membutuhkan Vitamin E dalam jumlah tinggi.
Asupan Vitamin E setiap hari melalui sumber makanan dan suplemen sangat penting, karena dapat memulihkan keseimbangan tubuh, serta meningkatkan rasa tenang.
Kandungan utama Vitamin E alami dalam produk Natur-E berfungsi :
Sebagai nutrisi penting tubuh.
Antioksidan berfungsi untuk melindungi sel-sel kita dari radikal bebas
Menjaga tingkat kelembaban kulit dengan mencegah penguapan air yang berlebihan dari kulit.
Berperan penting dalam sistem kekebalan tubuh, karena berfungsi untuk menjaga integritas penghalang epidermis kita.
Mencegah organisme berbahaya seperti bakteri dan virus masuk ke tubuh.
Bermanfaat mengaktifkan respon antibodi untuk melawan dan membunuh bakteri dan virus. (mus)