29 April 2024 - 18:59 18:59

Tips Agar Daging Qurban Tak Alot

WartaPenaNews, Jakarta – Umat Islam dunia tinggal menghitung hari untuk merayakan Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriah, yang jatuh pada Jumat 31 Juli 2020.

Dalam perayaan Idul Adha, biasanya selalu dibarengi dengan pemotongan hewan Qurban sapi maupun kambing.

Biasanya, setelah proses pemotongan dan pencacahan, daging qurban akan dibagikan secara cuma-cuma oleh panitia penyembelihan hewan qurban di masjid kepada fakir miskin dan dhuafa.

Dengan begitu, semua orang bisa merasakan dan mengolah hewan qurban menjadi beragam hidangan.

Namun, perlu diperhatikan saat mengolah daging kambing atau sapi. Sebab, jika salah mengolahnya daging bisa terasa keras atau alot.

Lalu, bagaimana mengolah daging sapi atau kambing tersebut, agar tidak alot saat perayaan Idul Adha?

Executive Chef Aprez Catering by Amuz Group, sekaligus President of Association of Culinary Professionals, Chef Stefu Santoso menjelaskan, daging qurban bisa menjadi alot atau keras saat diolah, karena daging qurban itu dagingnya terlalu fresh karena baru dipotong. Sehingga, memang tidak bisa langsung dikonsumsi.

“Perlu waktu untuk proses aging atau pelayuan,” kata dia dalam acara kulwap bersama wartawan beberapa waktu lalu.

Stefu menjelaskan, cara yang terbaik mengolah daging qurban agar tidak alot adalah dimasak dengan cara stewed atau wet cooking atau masak mengunakan rempah-rempah seperti jahe, sereh, cengkeh, dan kayu manis, dalam jangka waktu antara 30 menit hingga satu jam, bergantung usia daging. Selain itu, bisa juga membungkusnya dengan daun pepaya, agar tidak keras atau alot.

“Bisa dibungkus dulu dengan daun pepaya untuk pengempukan, tapi tidak boleh terlalu lama juga karena bisa pahit,” jelas dia.

Terkait dengan cara memotong daging qurban yang juga dapat memengaruhi tekstur daging qurban, Stefu angkat bicara.

Ia menjelaskan, teknik memotong daging yang baik adalah melawan arah serat atau melintang, sebenarnya ini bertujuan supaya lebih mudah untuk dikunyah.

“Tapi kalau daging sudah keras dari asalnya, dengan teknik yang benar tidak akan membuat menjadi empuk juga,” tambah dia. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
29 April 2024 - 12:13
Polisi Selidiki soal Pelat BMW Emas Milik Pelaku Pembunuhan Remaja Open BO

WARTAPENANEWS.COM – Baru-baru ini, beredar sebuah foto di media sosial yang memperlihatkan mobil BMW berwarna emas milik Arif Nugroho, pelaku yang mencekoki remaja 16 tahun hingga tewas di sebuah hotel

01
|
29 April 2024 - 11:19
Ayah di Jambi Cabuli Anak Kandungnya Berkali-kali

WARTAPENANEWS.COM – Seorang ayah di Desa Mekar Limau Manis, Kecamatan Tabir Ilir, Kabupaten Merangin, Jambi hampir menjadi bulan-bulanan tetangganya, jika tidak cepat diamankan ke kantor polisi oleh anggota Bhabinkamtibmas Aipda

02
|
29 April 2024 - 10:09
Daratan Selatan AS Diterjang Angin Puting Beliung

WARTAPENANEWS.COM – Puluhan angin puting beliung melanda daratan selatan Amerika Serikat, akhir pekan kemarin. Setidaknya empat orang tewas, termasuk seorang bayi berusia empat bulan, di Negara Bagian Oklahoma. Selain itu,

03