22 April 2025 - 06:39 6:39
Search

Wali Band Serukan ‘Indonesia Jangan Terserah’

WartaPenaNews, Jakarta – Sempat viral di media sosial tagar #Indonesia Terserah yang dilakukan oleh tenaga medis, mengundang keprihatinan banyak pihak, diantaranya group Band Wali.

Apoy, salah satu personil mengatakan, “Munculnya tagar Indonesia Terserah merupakan sindiran tenaga medis kepada masyarakat yang tidak mematuhi anjuran PSBB. Tenaga medis yang berjibaku hingga bertaruh nyawa untuk mengobati, merawat dan menyembuhkan pasien pandemi Covid-19 merasa kecewa. Anjuran untuk tinggal di rumah, justru tidak dihiraukan oleh sebagian kelompok masyarakat. Mereka melanggar aturan PSPB. Ditingkahi dengan kurang tegasnya pemerintah dalam melakukan penindakan. “Berharap, masyarakat lebih sabar dan tahan untuk tidak tergoda ke luar rumah dan menuju pusat keramaian, guna memutus rantai penularan,” ujar Apoy.

Pada charity oleh Gerakan ‘Peduli Jurnalis’ (GPJ) buat masyarakat dan jurnalis yang terdampak pandemi Covid-19, group Band Wali bersama tim manajemen, melalui Wali Care berdonasi ke GPJ untuk membantu masyarakat dan jurnalis yang menjadi konsen program Charity. Donasi diserahkan secara simbolis oleh Apoy kepada perwakilan GPJ di studio RCTI pekan lalu.

Dikatakan pentolan Wali
“Jurnalis ini kan bagian dari perjalanan hidup group Band Wali, sudah seperti keluarga. Jadi tetap semangat ya rekan-rekan jurnalis,” ucap Apoy.

Apoy dan personel group Band Wali lainnya juga mengajak semua elemen bangsa untuk berdoa demi kemaslahatan negeri ini. ‘Indonesia Jangan Terserah!.

Selain partisipasi dari Stun Inc Public Relation dan Gloskin, klinik kecantikan.
Pimpinan Gloskin, dr Nanang menyampaikan, “Kami senang, bisa ikut berpartisipasi dalam GPJ, yang mudah-mudahan dengan tali asih ini, dapat menjadi spirit dan mempererat hubungan yang sudah terjalin baik dengan rekan-rekan media.

Kami ingin ikut berbagi dan peduli bagi teman-teman jurnalis yang juga terdampak akan pandemi Corona ini,” ucap dr Nanang. (bud)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait