6 May 2024 - 00:53 0:53

Wanita Muda Berprestasi, Ini Beasiswa Buatmu!

WartaPenaNews, Jakarta – Di awal tahun 2020, Fair & Lovely, brand perawatan kulit wajah wanita produksi PT Unilever Indonesia, Tbk. kembali menyelenggarakan “Fair & Lovely Bintang Beasiswa”.

60 Penerima Dengan Program Baru Kewirausahaan

Program beasiswa yang telah memasuki tahun ke empat ini, sejalan dengan tujuan mulia untuk membuka akses pendidikan bagi wanita muda Indonesia.
Program bekerja sama dengan Hoshizora Foundation telah disempurnakan untuk pemberdayaan diri di era revolusi industri 4.0. Total penerima beasiswa menjadi 60 orang, dengan perluasan wilayah jangkauan dan program pendampingan baru, yaitu kewirausahaan. Diluncurkan pula situs edukatif www.KelasBerbagiCerah.com untuk menginspirasi dan membangun kapasitas seluruh wanita Indonesia.

Amaryllis Esti, Head of Marketing Skin Care Category PT Unilever Indonesia, Tbk. menjelaskan, “Selama tiga tahun terakhir, kami selalu mendapatkan sambutan luar biasa dari para wanita muda berprestasi dari berbagai wilayah di Indonesia, yang ingin berkembang dan mengejar impian mereka. Bahkan, kami telah menerima hingga 40.000 pendaftar tahun lalu.

Fair & Lovely Bintang Beasiswa merupakan program dukungan dalam bentuk beasiswa untuk wanita muda Indonesia dengan aspirasi, motivasi dan prestasi untuk melanjutkan pendidikan tinggi, namun terkendala secara finansial. Sejak tahun 2017, program ini telah membantu 150 wanita muda Indonesia mendekat ke cita-citanya. Langkah mereka, turut juga membangkitkan semangat dan meyakinkan wanita muda lain di wilayah asalnya, agar tidak ragu meraih masa depan, mengoptimalkan perannya dan mampu bersaing.

Wanita Indonesia Aset SDM Yang Unggul

Lintang Gustika, Project Manager Hoshizora Foundation memaparkan fakta menarik, bahwa wanita Indonesia sudah semakin berdaya. “Peranan wanita sebagai aset sumber daya manusia yang tak kalah unggul, kini makin terlihat. Hal ini terbukti dalam riset Women in Business 2019 yang menyebutkan di wilayah Asean termasuk Indonesia, 94 % perusahaan memiliki setidaknya satu wanita pada posisi kepemimpinan yang strategis. Selain itu, partisipasi angkatan kerja wanita Indonesia pun relatif stabil dan cenderung meningkat, mencapai 55,50% di awal tahun 2019, “ujarnya.

Lebih lanjut, Lintang mengatakan, “Agar kesempatan bagi wanita muda untuk menunjukkan peranannya makin merata, akses terhadap pendidikan yang lebih tinggi di Indonesia menjadi lebih penting, karena pendidikan merupakan bekal utama, di tengah tuntutan era disruptif teknologi yang makin menantang. Hal ini sejalan dengan himbauan Presiden Jokowi, yang meminta seluruh pihak mendukung percepatan pembangunan SDM melalui pendidikan yang berkualitas.

Jessica Mila, Pendidikan Meningkatkan Kepercayaan Diri

Jessica Mila, Brand Ambassador Fair & Lovely menyatakan apresiasinya terhadap upaya berkelanjutan Fair & Lovely ini. “Aku merasakan sendiri, bagaimana pendidikan meningkatkan kepercayaan diriku dan menciptakan “I can do spirit” untuk melakukan hal-hal yang tidak terpikirkan sebelumnya. Melalui Fair & Lovely Bintang Beasiswa, aku yakin para wanita muda Indonesia berprestasi mendapat dukungan penuh untuk mampu beradaptasi di tengah tuntutan dunia modern, yang makin dinamis serta turut andil untuk membawa perubahan positif di lingkungan sekitarnya, “seru Mila.

Shelyana Wulandari adalah salah satu penerima Fair & Lovely, Bintang Beasiswa 2019 yang bersyukur memiliki kesempatan untuk mengaktualisasikan diri dengan melanjutkan kuliah. Memahami perkembangan zaman, Shely mengambil jurusan Teknik Rekayasa Otomasi untuk mendalami strategi teknologi, agar seluruh operasional daerah-daerah pertanian dapat berjalan lebih efisien. Khususnya di daerah asalnya, Desa Bugelan, Wonogiri – Jawa Tengah.

Untuk memperluas dampak positif program, Fair & Lovely Bintang Beasiswa 2020 menghadirkan www.KelasBerbagiCerita.com. “Media digital telah memperpendek jarak dan batasan, selain beasiswa, kami ingin menjangkau lebih banyak lagi wanita muda Indonesia, untuk mengakselerasi kemahiran dasar mereka secara merata, baik softskill dan hardskill. Adapun fitur situs lainnya, yang dapat diakses kapan dan dimana pun adalah : tes minat karir, kelas kursus online, dan pembuat cv profesional. (bud)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
4 May 2024 - 12:14
Mal Rabinza di Lebak Hangus Terbakar

WARTAPENANEWS.COM – Kebakaran hebat terjadi di Mal Rangkasbitung Indah Plaza (Rabinza), Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, pada Sabtu (4/5/2024) dini hari. Informasi diperoleh, peristiwa itu terjadi pukul 00.25 WIB.

01
|
4 May 2024 - 11:13
Mayat Pria Ditemukan Tanpa Busana di Perumahan Sukabumi

WARTAPENANEWS.COM – Warga di Perumahan Frinanda, Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, digegerkan dengan penemuan mayat pria dalam kondisi telanjang. Kejadian tragis tersebut terjadi di rumah blok B1 Nomor 1

02
|
4 May 2024 - 10:06
Exit Tol Jagorawi Arah Puncak Macet, Contraflow Diberlakukan di KM 44

WARTAPENANEWS.COM – Kemacetan terjadi di exit Tol Jagorawi arah Puncak pagi ini, Sabtu (4/5). Ini disebabkan wisatawan yang akan berlibur ke kawasan Puncak pada weekend. Informasi dari Jasa Marga, kemacetan

03