3 May 2024 - 19:09 19:09

Warga di Lampung Selatan yang Terseret Banjir Ditemukan Tewas

wartapenanews.com – Madarif warga Dusun Tasik, Desa Banyumas, Kecamatan Candipuro yang terseret banjir pada Kamis (26/10) telah ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.

Koordinator Pos SAR Bakauheni Febri Yanda mengatakan, Madarif merupakan korban kedua yang ditemukan akibat hanyut terseret banjir.

“Alhamdulilah Madarif telah ditemukan oleh tim SAR Gabungan pada pukul 06.38 WIB,” katanya, Sabtu (29/10).

Febri menuturkan, tim SAR gabungan berhasil menemukan Madarif pada jarak 2 km dari lokasi kejadian.

“Madarif ditemukan pada jarak 2 km dari lokasi kejadian, selanjutnya korban dievakuasi ke rumah duka,” jelasnya.

Sebelumnya diberitakan, dua warga Dusun Tasik, Desa Banyumas, Kecamatan Candipuro terseret banjir pada Kamis (26/10).

Dua korban itu bernama Royani (49) dan Madarif (57) keduanya berjenis kelamin laki-laki.
Korpos SAR Bakauheni, Febri Yanda mengatakan, korban Royani telah ditemukan pada Jumat (28/10) dalam keadaan meninggal dunia.

“Pukul 13.50 WIB, korban atas nama Royani ditemukan pada jarak 300 meter dari lokasi kejadian dalam keadaan meninggal dunia,” katanya. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
3 May 2024 - 12:20
Ria Ricis Resmi Menjanda

WARTAPENANEWS.COM – YouTuber Ria Ricis resmi menyandang status janda setelah melewati sidang cerai selama 4 bulan. Pengadilan Agama Jakarta Selatan memutus cerai pernikahannya dengan Teuku Ryan, pada 2 Maret 2024.

01
|
3 May 2024 - 11:17
Desa di Aceh Singkil Diterjang Banjir Bandang

WARTAPENANEWS.COM –  Banjir bandang menerjang Desa Lae Bangun, Kecamatan Suro Makmur, Kabupaten Aceh Singkil, Aceh. Sumber video yang beredar di media sosial Facebook dan grup Whatsapp, banjir bandang itu terjadi

02
|
3 May 2024 - 10:06
Suami Biadab, Aniaya Istri yang Sedang Hamil 4 Bulan hingga Dibacok Celurit

WARTAPENANEWS.COM – Perempuan muda di Kota Malang, Jawa Timur menjadi korban kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukan suaminya. Aksi kekerasan ini dilakukan pelaku berinisial M. Romadoni (24), warga Jalan

03