26 April 2024 - 18:13 18:13

Benarkah Atta Halilintar Membeli Subscribers Youtube?

WartaPenaNews, Jakarta – YouTuber Atta Halilintar diterpa gosip miring. Dia disebut-sebut ketahuan membeli subscribers untuk akun YouTube miliknya.

Kabar tersebut bermula dari posting-an akun Instagram bernama @_rthrbe. Pemilik akun itu mengupload sebuah video yang membeberkan metode mencari tahu apakah Atta Halilintar membeli subscriber atau tidak.

Akun @_rthrbe memperlihatkan akses sub4sub pro yang kerap digunakan untuk meningkatkan subscriber Youtube dengan cara pertukaran. Setelah meng-copy sebuah ID, dia menemui nama akun YouTube Atta Halilintar.

Pemilik akun @_rthrbe tampaknya bahagia dengan penemuannya. Dia pun menuntut janji Atta Halilintar untuk membayar Rp 1 miliar bila ada yang bisa membuktikan dirinya membeli subscriber. “#PAYMYMONEY,” tulis @_rthrbe sebagai keterangan video.

Penemuan akun @_rthrbe itu lantas menjadi viral di media sosial. Bahkan banyak yang me-mention Atta Halilintar untuk mengklarifikasi fakta tersebut. Tidak sedikit pula yang menuntut Atta Halilintar untuk menepati janji bayar Rp 1 miliar. “Wanjir komentar gw dihapus sama Atta, @_rthrbe bayar woi utang nih,” komentar @pnorik.

Hingga saat ini, Atta Halilintar belum merespons gosip tersebut. Sampai sekarang YouTuber dengan 13 juta subscriber itu juga belum bisa dihubungi.

Seperti diketahui, Atta Halilintar sempat membuat tantangan dengan hadiah Rp 1 miliar bagi yang bisa menjual 10 juta subscriber di YouTube. Tantangan itu demi membuktingan dirinya tidak membeli subscriber.

“Jadi, menurut aku YouTube benar-benar real. Subscriber-nya real. Aku berani kalau ada orang bisa jual 10 juta subscriber, aku bayar 1 miliar, aku berani. Karena aku yakin, itu enggak ada. Susah,” ujar Atta Halilintar di kawasan SCBD, Jakarta, belum lama ini. (*/dbs)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
26 April 2024 - 12:10
Usai Dicekoki Ekstasi & Sabu, Remaja di Hotel Senopati Meregang Nyawa

WARTAPENANEWS.COM – Polisi menyebut remaja berusia 16 tahun yang tewas di salah satu hotel kawasan Senopati, Jakarta Selatan, sempat dicekoki beberapa jenis narkoba. "Baik korban yang meninggal atau pun hidup,

01
|
26 April 2024 - 11:12
Imbas Kebrutalan Israel, Begini Suasana Kota Hantu di Palestina

WARTAPENANEWS.COM – Belum ada tanda tanda kapan Israel akan menghentikan kekejaman yang mereka lakukan di tanah Palestina. Mereka tidak saja menghilangkan puluhan ribu nyawa, menghancurkan gedung, membatasi ibadah umat Islam

02
|
26 April 2024 - 10:13
Warga Kalimantan Enggan Jual Tanahnya untuk Pembangunan IKN

WARTAPENANEWS.COM –  Menteri Agraria dan Tata Ruang Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengungkapkan salah satu tantangan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) adalah masalah tanah. Sebab masih ada sebagian warga Kaimantan yang

03