24 April 2025 - 06:27 6:27
Search

Acara Run & Fun Bike Kota Tangsel Berakhir Ricuh

Acara Run & Fun Bike Kota Tangsel Berakhir Ricuh

WartaPenaNews, Tangerang Selatan – Acara sepeda santai atau “Run & Fun Bike” yang di gelar di kawasan South City, Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Minggu, 31 Maret 2019 berakhir ricuh.

Kericuhan ini muncul lantaran peserta merasa kecewa terhadap panitia penyelenggara yang dinsinyalir berbuat kecurangan.

Dalam rekaman video yang beredar via aplikasi Whatsapp terlihat seorang peserta naik ke atas panggung. Dia memperlihatkan sebuah kupon undian yang teryata tak ada nomornya. Nomor yang tercantum diperuntukan untuk pengundian hadiah door prize. 

“Tidak ada nomornya,” teriak peserta itu dari atas panggung yang langsung dibalas dengan teriakan peserta lainnya.

Peserta yang sudah merasa sangat kecewa langsung melempari panitia dengan jersey dan bekas botol air minum mineral. Mendapatkan perlakuan itu panitia hanya bisa berdiri terpaku berdiri di atas panggung.

Tak hanya melempari panitia, para peserta yang terlihat begitu emosi juga meneriaki penipu.

“Penipu…penipu…penipu,” teriak para peserta.

Beruntung aparat keamanan berhasil menenangkan situasi, sehingga terhindar dari aksi yang lebih jauh lagi.

Event Run & Fun Bike digelar di South City, Tangsel menyedot perhatian kalangan komumitas sepeda yang ada di kota ini serta komunitas yang ada di wilayah Depok, dan Tangerang. Tak kurang sekitar ribuan peserta tercatat ikut memeriahkan acara tersebut.

Dalam pengumuman dari pihak penyelenggara, acara ini dihadiri Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diani. Para peserta yang sudah membayar uang pendaftaran sebesar Rp 50 ribu juga berkesempatan mendapat hadiah utama berupa satu unit mobil Datsun Go serta berbagai hadiah menarik lainnya.

Berdasarkan informasi, panitia penyelenggara akan mengganti kerugian para peserta. (rob)

 

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait