26 April 2024 - 18:55 18:55

Aktivitas Seks Selain Penetrasi Agar Tetap Intim Dengan Suami Meski Baru Melahirkan

WartaPenaNews, Jakarta – Sebagian besar pasangan mungkin harus menahan gairah seksnya dulu setelah sang istri melahirkan. Pasalnya, banyak yang berpendapat bahwa pasutri sebaiknya tidak melakukan hubungan seks setelah melahirkan, apalagi sampai penetrasi. Sebenarnya, ada banyak pilihan kegiatan seks lainnya yang bisa Anda coba supaya tetap intim dengan pasangan, kok. Apa saja ya?
Jangan penetrasi dulu sesaat setelah melahirkan

Proses melahirkan normal menyebabkan vagina terluka dan membengkak. Menurut NetDoctor, sekitar 85% ibu mengalami kerusakan pada vagina selama beberapa minggu setelah melahirkan.

Namun tenang, kondisi ini akan hilang dan pulih sendiri dalam beberapa minggu. Maka itu, selama proses pemulihan, sebaiknya tunda dulu penetrasi penis ke vagina.

Jika memaksakan untuk tetap melakukan penetrasi, takutnya muncul perdarahan pada vagina dan menyebabkan masalah serius lainnya. Dokter menyarankan agar sebaiknya kembali berhubungan seks 6 minggu setelah melahirkan, hingga kondisi vagina benar-benar pulih.

Namun, apabila istri melahirkan dengan prosedur operasi atau caesar, maka pasangan harus menunggu sedikit lebih lama hingga luka pascaoperasi sembuh.
Aktivitas seks tanpa penetrasi yang bisa Anda coba

Jadi, apakah suami istri masih bisa melakukan hubungan seks setelah melahirkan? Jawabannya, tentu bisa.

Ada banyak cara yang dapat suami istri lakukan untuk sama-sama mendapatkan kenikmatan dalam berhubungan intim, tanpa perlu memasukkan penis ke dalam vagina. Berikut adalah tips-tips yang bisa dicoba:

1. Berciuman

Sebuah studi yang dipublikasi dalam Archives of Sexual Behavior menunjukkan bahwa pasangan yang sering berciuman cenderung memiliki hubungan asmara yang lebih sehat.

Hal ini karena ketika berciuman dengan pasangan, hormon bahagia seperti oksitosin, dopamin, dan serotonin akan diproduksi otomatis. Untuk menambah keintiman, Anda dapat mencoba melakukan rangsangan dengan sentuhan-sentuhan, seperti yang akan dibahas di bagian selanjutnya.

2. Pijat romantis

Seks tanpa sentuhan terasa seperti sayur tanpa garam. Anda bisa mulai dengan saling berpelukan dan berciuman perlahan, atau menatap mata satu sama lain untuk memperdalam keintiman berdua.

Lanjutkan dengan menyentuh area-area tubuh yang pasangan suka. Jangan terlalu kasar dan terburu-buru. Setelah itu, pijat pasangan dengan penuh kasih sayang. Pijatan sensual ini bisa membangkitkan gairah seks pasutri.

Anda bisa menggunakan losion atau baby oil supaya pijatan kian intim, hangat, dan bikin rileks.

3. Seks oral

Aktivitas seks tanpa penetrasi yang paling umum dilakukan adalah dengan melakukan seks oral. Suami bisa mendapatkan orgasme tanpa perlu memasukkan penis ke dalam vagina.

Selain seks oral, istri juga bisa menggunakan tangan ketika merangsang penis suami. Anda juga bisa saling menyentuk dan merangsang titik-titik sensitif dari sang pasangan supaya makin panas meski tidak penetrasi.

4. Lakukan rangsangan pada klitoris

Klitoris adalah bagian vagina yang masih aman untuk disentuh. Wanita terbukti lebih mudah mencapai orgasme melalui stimulasi klitoris dibanding penetrasi biasa. Dengan memberikan sentuhan dan stimulasi yang tepat, istri juga bisa mendapatkan kepuasan.

5. Grinding atau frottage

Cara lain melakukan seks tanpa penetrasi adalah dengan grinding atau frottage, yaitu saling menggesekkan alat kelamin satu sama lain.

Namun, suami harus memastikan istri sudah terangsang dan mengeluarkan cairan dari vagina, karena aktivitas ini bisa terasa menyakitkan jika area vagina masih kering. Anda bisa juga menggunakan lubricant atau pelumas untuk memberikan rasa nyaman.
Yang harus dihindari saat melakukan aktivitas seks setelah melahirkan

Ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan juga ketika melakukan hubungan seks tanpa penetrasi. Hal ini penting terutama untuk istri, karena kondisi setelah melahirkan perlu perhatian khusus dan pantangan-pantangan yang harus dihindari.

Berikut adalah hal-hal yang sebaiknya tidak Anda lakukan saat berhubungan intim dengan istri yang baru melahirkan:

Melakukan anal seks
Memasukkan benda apapun ke dalam vagina
Menstimulasi payudara istri
Terlalu berburu-buru dan memaksakan kehendak

Selain itu, berkonsultasilah dengan dokter untuk mengetahui tips-tips berhubungan seks yang aman setelah istri melahirkan. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
26 April 2024 - 18:53
Sharp Indonesia Umumkan Pemenang Program Sharp Lovers Day-Sharp Fiestapora

WARTAPENANEWS.COM –  Kampanye penjualan besutan Sharp Indonesia bertajuk Sharp Lovers Day – Fiestapora telah berakhir akhir Maret 2024 lalu. Sukses dilaksanakan sejak tujuh tahun silam, Sharp Lovers Day hadir guna

01
|
26 April 2024 - 12:10
Usai Dicekoki Ekstasi & Sabu, Remaja di Hotel Senopati Meregang Nyawa

WARTAPENANEWS.COM – Polisi menyebut remaja berusia 16 tahun yang tewas di salah satu hotel kawasan Senopati, Jakarta Selatan, sempat dicekoki beberapa jenis narkoba. "Baik korban yang meninggal atau pun hidup,

02
|
26 April 2024 - 11:12
Imbas Kebrutalan Israel, Begini Suasana Kota Hantu di Palestina

WARTAPENANEWS.COM – Belum ada tanda tanda kapan Israel akan menghentikan kekejaman yang mereka lakukan di tanah Palestina. Mereka tidak saja menghilangkan puluhan ribu nyawa, menghancurkan gedung, membatasi ibadah umat Islam

03