19 May 2024 - 15:19 15:19

Anak Hingga Dewasa Jemaah Masjid Al-Hidayah Khusyuk Tunaikan Salat Idul Adha 2023

WARTAPENANEWS.COM – Ratusan jemaah Masjid Al-Hidayah, baik anak-anak hingga orang dewasa melaksanakan salat Idul Adha 1444 Hijriah di Jalan Tanjung Lengkong, Kelurahan Bidara Cina, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur pada Rabu (28/6) pagi tadi.

Jemaah Masjid Al-Hidayah melaksanakan salat Idul Adha berdasar ketetapan Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah yang menetapkan 10 Zulhijah 1444 Hijriah tepat pada 28 Juni 2023.

Sejak Rabu pagi, jemaah berbondong-bondong datang ke Masjid Al-Hidayah untuk mengikuti pelaksanaan salat Idul Adha yang diadakan di Jalan Tanjung Lengkong tepat depan masjid.

Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Al-Hidayah, Zaenal Arifin mengatakan, tercatat sekitar 500 jemaah mengikuti salat Idul Adha dengan Imam Nasrul Abdan Syukur dan Khotib Ustaz Drs. Abdul Rahim.

“Kurang lebih sekitar 500 jemaah. Di samping kita memakai Jalan Tanjung Lengkong ini kita juga memakai halaman masjid di ruang tengah,” tutur Arifin di kawasan Bidara Cina, Rabu (28/6).

Jemaah dari usia anak hingga lanjut usia tampak khusyuk menunaikan ibadah salat Idul Adha yang dimulai pukul 06.45 WIB, hingga mendengarkan khutbah sampai sekitar pukul 07.20 WIB.

Jemaah mengikuti pelaksanaan salat Idul Adha di antaranya warga RT 06 dan RT 07/RW 07 Kelurahan Bidara Cina yang permukimannya berdekatan dengan Masjid Al-Hidayah.

“InsyaAllah kita akan melaksanakan pemotongan hewan kurban besok, Kamis tanggal 29 Juni 2023 tepat jam 07.00 WIB. Untuk sapi kita alhamdulillah ada enam ekor, kambing tujuh ekor,” ungkapnya.

Arifin menambahkan, DKM AL-Hidayah masih membuka penerimaan hewan kurban Idul Adha 1444 Hijriah dari jemaah yang ingin menyalurkan hingga Rabu (27/6) ba’da Isya nanti.

Rencananya pemotongan hewan kurban bakal dilakukan di lapangan bulutangkis RT 09/RW 07, Kelurahan Bidara Cina dan dagingnya akan dibagikan kepada warga yang sudah didata.

“Data yang sudah terkumpul di kita ada sebanyak 800 mustahik. InsyaAllah besok akan kita distribusikan per RT, jadi nanti kita koordinasi dengan (masing-masing) ketua RT untuk kita kirim,” tutupnya. (Joesvicar Iqbal)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
18 May 2024 - 12:19
Sosok Ayah Pacar Vina Cirebon Ternyata Seorang Perwira Polisi

WARTAPENANEWS.COM –  Ternyata sosok ayah pacar Vina Cirebon yang tewas dibunuh seorang Perwira Polisi. Diketahui, kasus Vina kembali jadi perhatian masyarakat setelah diangkat ke layar lebar pada 2024 dengan judul

01
|
18 May 2024 - 11:17
Gegara Perang Gaza, Ada Perpecahan Dalam Kabinet Israel

WARTAPENANEWS.COM –  Satu demi satu perpecahan dalam kabinet Israel terkait perang di Gaza mulai terungkap. Menteri Pertahanan Yoav Gallant secara terbuka menuntut strategi yang jelas dari Perdana Menteri Benjamin Netanyahu,

02
|
18 May 2024 - 10:15
Pejabat Kemenhub yang Buat Sumpah Sambil Injak Al-Quran, Dilaporkan ke Polisi

WARTAPENANEWS.COM – Pejabat Kementerian Perhubungan bernama Asep Kosasih dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas dugaan penistaan agama. Laporan itu dibuat berdasarkan sebuah video viral yang menampilkan Asep sedang melakukan sumpah

03