26 April 2024 - 05:50 5:50

Berawal Dari Apreasiasi Seorang Chef

WartaPenaNews, Jakarta – The Harvest menjadi inspirasi para pebisnis roti, cake dan kue di Indonesia dan dijadikan referensi belanja penikmat produk berkualitas dengan harga terjangkau, karena menghadirkan ragam produk premium serta inovasi bisnis.

Godaan Aroma, Rasa, Penampilan dan Harga

Lal De Silva, Chef profesional menginginkan hadirnya produk pastry bakery sekualitas hotel berbintang dengan harga terjangkau untuk masyarakat.

Ide dan apresiasinya ini dihadirkan melalui gerai The Harvest pertama di tahun 2004 di bilangan Senopati.

Pada masa itu, Lal De Silva melihat peluang bisnis dari kegemaran masyarakat Indonesia menyantap roti, dengan varian utama berupa cokelat dan keju.

Serta masih terbuka peluang bagi produk roti kelas menengah untuk menjadi alternatif roti premium kalangan atas dengan roti street food produksi ukm.

Walau masih terbilang rendah, tren konsumsi roti di Indonesia justru naik. Masyarakat menjadikan roti sebagai menu sarapan yang praktis tapi lezat. Sedangkan cake, pakemnya tidak berubah. Dijadikan dan dikonsumsi pada acara seremonial diantaranya pada Hari Ulang Tahun dan momen perayaan keagamaan.

Produk The Harvest menjadi status simbol sebagian besar masyarakat, karena identik dengan sajian paripurna yang mampu menandingi kelezatan produk serupa dari hotel berbintang.

Kini, The Harvest telah mengembangkan bisnis menjadi jaringan terbaik untuk ritel food & beverage bertaraf Internasional. Selain itu, konsep produk yang ramah budget buat pekerja dihadirkan melalui The Harvest Express yang berlokasi di gedung – gedung perkantoran, juga stasiun kereta api.

Konsep grab to go memungkinkan pekerja dapat menikmati langsung sambil menunggu jadwal perjalanan hingga tiba di kantor. Sehingga The Harvest Express bisa menjadi teman setia dikala sedang lapar atau ketika hendak ngemil lezat dengan harga terjangkau.

Promo Hemat Rp 15,000,-

1 cup kopi nikmat, plus 1 buah roti manis nan lezat di jual selama promosi hanya Rp. 15,000,- dan tidak perlu pakai ribet dengan berbagai ketentuan dan syarat.

Moment ini berlangsung di gerai Harvest Express ke 10 yang baru dibuka, di Menara Global Gatot Subroto.

Selain menu promo, ada ragam lezat dari roti favorit diantaranya long jhon. Roti ikonik yang diresepkan dari roti lawas Inggris, populer di tanah Melayu. Tersaji dengan beragam citarasa, gurih, manis serta perpaduan rasa dari gurih dan manis.
Selain hadir long jhon fusion dengan mengandalkan topping salted egg, lezat dan nikmat apalagi jika dinikmati dengan segelas kopi.

Ragam varian lain berupa croissant, danish dan raisin. Selain slices dan whole cake seperti opera dari varian classic, gold dan matcha. Serta beragam racikan kopi dan teh kekinian seperti iced kopi kampung, coconut coffee lattee dan cappuccino yang sangat nikmat.
Yuk…sambangi gerainya. (bud)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
25 April 2024 - 12:38
Ganjar Tolak Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran

WARTAPENANEWS.COM – Usai gelaran Pilpres 2024 ini, Ganjar Pranowo kembali menegaskan dirinya berada di luar pemerintahan. Sikap ini, bukan berarti dia tak hormat pada pemenang pilpres, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

01
|
25 April 2024 - 11:14
Pegawai Kementerian ESDM Diperiksa Kejagung Terkait Kasus Korupsi Timah

WARTAPENANEWS.COM – Kejaksaan Agung (Kejagung) menjadwalkan pemeriksaan seorang pegawai Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) dalam kasus korupsi tata niaga timah di wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah

02
|
25 April 2024 - 10:17
Bocah Temukan Mayat Wanita Membusuk di Dalam Rumah

WARTAPENANEWS.COM – Warga Kecamatan Cihara, Provinsi Banten dihebohkan penemuan sesosok mayat wanita di Kampung Barung Cayut, Desa Pondok Panjang, Kecamatan Cihara, Kabupaten Lebak. Mayat yang ditemukan bocah sekitar pukul 13.00

03