19 May 2024 - 22:58 22:58

DK PBB Didesak Bertindak atas Serangan Israel ke Masjid Al-Aqsa

wartapenanews.com -  Arab Saudi mengecam dan mengutuk penyerbuan pasukan pendudukan Israel ke Masjid Al-Aqsa, menutup gerbangnya dan menyerang jemaah yang tidak berdaya di dalam masjid dan di halaman luar.

“Eskalasi sistematis ini adalah serangan terang-terangan terhadap kesucian Masjid Al-Aqsa dan statusnya dalam hati nurani umat Islam, dan pelanggaran terhadap resolusi dan piagam internasional yang relevan,” tegas Arab Saudi dikutip dari Saudi Gazette, Sabtu (16/4).

“[Kerajaan] Arab Saudi juga meminta masyarakat internasional untuk memainkan perannya dalam mendesak pasukan pendudukan Israel bertanggung jawab penuh atas dampak dari kelanjutan kejahatan dan pelanggaran semacam itu terhadap orang-orang Palestina yang tidak berdaya, wilayah mereka dan tempat-tempat suci mereka, serta pada peluang menghidupkan kembali proses perdamaian di Timur Tengah,” imbuhnya.

Yordania, yang memiliki peran khusus sebagai penjaga Masjid Al-Aqsa, juga mengutuk penyerbuan Israel dan menyebutnya sebagai “pelanggaran mencolok.”

Seorang juru bicara Kepresidenan Otoritas Palestina menyebut serangan itu sebagai “perkembangan berbahaya.”

Menurut perjanjian, hanya umat Islam yang diizinkan beribadah di Masjid Al-Aqsa. Tapi, Israel selalu melanggar. Israel bersikeras mempertahankan kontrol keamanan terhadap situs suci ketiga umat Islam setelah Masjidil Haram dan Masjid Nabawi di Arab Saudi itu. Pasukan Israel juga mengizinkan dan mengawal setiap warga Yahudi yang memasuki kompleks Masjid Al-Aqsa. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
18 May 2024 - 12:19
Sosok Ayah Pacar Vina Cirebon Ternyata Seorang Perwira Polisi

WARTAPENANEWS.COM –  Ternyata sosok ayah pacar Vina Cirebon yang tewas dibunuh seorang Perwira Polisi. Diketahui, kasus Vina kembali jadi perhatian masyarakat setelah diangkat ke layar lebar pada 2024 dengan judul

01
|
18 May 2024 - 11:17
Gegara Perang Gaza, Ada Perpecahan Dalam Kabinet Israel

WARTAPENANEWS.COM –  Satu demi satu perpecahan dalam kabinet Israel terkait perang di Gaza mulai terungkap. Menteri Pertahanan Yoav Gallant secara terbuka menuntut strategi yang jelas dari Perdana Menteri Benjamin Netanyahu,

02
|
18 May 2024 - 10:15
Pejabat Kemenhub yang Buat Sumpah Sambil Injak Al-Quran, Dilaporkan ke Polisi

WARTAPENANEWS.COM – Pejabat Kementerian Perhubungan bernama Asep Kosasih dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas dugaan penistaan agama. Laporan itu dibuat berdasarkan sebuah video viral yang menampilkan Asep sedang melakukan sumpah

03