19 May 2024 - 11:58 11:58

Kisruh Demokrat Memanas, Nama Moeldoko dan Marzuki Alie Muncul di KLB Demokrat Sumut

WartaPenaNews, Medan – Nama Moeldoko dan Marzuki Alie menjadi dua sosok yang menguat untuk menjadi Ketua Umum Partai Demokrat lewat Kongres Luar Biasa (KLB) yang digelar di Hotel The Hills Sibolangit, hari ini, Jumat (5/3).

Demikian hal ini disampaikan anggota Majelis Tinggi Demokrat, Max Sopacua saat memberikan keterangan kepada wartawan, hari ini.

“Semua orang tahu bahwa sejak KLB ini dicetuskan, tokoh pertama yang akan diangkat adalah Pak Moeldoko,” kata anggota Majelis Tinggi Demokrat Max Sopacua, kepada wartawan di lokasi acara, seperti dikutip dari laman rmolsumut.id.

Namun menurutnya, meski begitu tidak menutup kemungkinan munculnya calon lain. Semua itu kata dia, tergantung peserta KLB yang disebutnya sudah memenuhi kourum.

“(Calon) yang lain-lain silahkan. Calon itu kita buka selebar-lebarnya termasuk ibu Hj Hasnaini. Calon tunggal, itu tidak bagus. Kalau semua disetujui akan dihitung suara. Untuk calon kita buka selebar-lebarnya. Ada pak Marzuki Alie, mungkin saya juga mau nyalon nanti,” katanya.

Menurutnya, KLB ini diselenggarakan karena ada kesumbatan dalam regenerasi kepemimpinan Demokrat selama ini. Pada KLB 2013, SBY yang menjabat sebagai Presiden dipilih untuk menyelamatkan Demokrat setelah Ketua Umum Anas Urbaningrum terjerat kasus korupsi. Ketika itu menurutnya, SBY berjanji akan melakukan regenerasi kepemimpinan.

Namun pada Kongres Demokrat di Surabaya pada 2015, SBY kembali terpilih menjadi Ketua Umum. Janji regenarasi kepemimpinan lagi-lagi menurutnya tidak terlaksana. “Pada 2020 regenarasinya ke anaknya, AHY yang baru masuk Demokrat. Jadi ada yang tersumbat,” tandasnya. (rob)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
18 May 2024 - 12:19
Sosok Ayah Pacar Vina Cirebon Ternyata Seorang Perwira Polisi

WARTAPENANEWS.COM –  Ternyata sosok ayah pacar Vina Cirebon yang tewas dibunuh seorang Perwira Polisi. Diketahui, kasus Vina kembali jadi perhatian masyarakat setelah diangkat ke layar lebar pada 2024 dengan judul

01
|
18 May 2024 - 11:17
Gegara Perang Gaza, Ada Perpecahan Dalam Kabinet Israel

WARTAPENANEWS.COM –  Satu demi satu perpecahan dalam kabinet Israel terkait perang di Gaza mulai terungkap. Menteri Pertahanan Yoav Gallant secara terbuka menuntut strategi yang jelas dari Perdana Menteri Benjamin Netanyahu,

02
|
18 May 2024 - 10:15
Pejabat Kemenhub yang Buat Sumpah Sambil Injak Al-Quran, Dilaporkan ke Polisi

WARTAPENANEWS.COM – Pejabat Kementerian Perhubungan bernama Asep Kosasih dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas dugaan penistaan agama. Laporan itu dibuat berdasarkan sebuah video viral yang menampilkan Asep sedang melakukan sumpah

03