Jakarta, WartaPenaNews – Lion Air meningkatkan frekuensi terbang menjadi satu kali setiap hari atau tujuh kali non-stop dari Bandar Udara Internasional Juanda Surabaya ke Bandar Udara Sultan Babullah di Ternate, Maluka Utara.
Sejak penerbangan perdana 23 November 2020, tahap awal rute Surabaya – Ternate – Surabaya Lion Air melayani 3 (tiga) kali dalam seminggu, yaitu Senin, Rabu, Jumat.
“Tarif tiket penawaran terbaik sekali jalan (one way) rute Ternate – Surabaya mulai dari Rp772.500 dan Surabaya ke Ternate mulai dari Rp848.500,” kata Corporate Communications Strategic of Lion Air, Danang Mandala Prihantoro dalam siaranya persnya, Kamis (7/1/2021).
Menurut Danang, rute Surabaya – Ternate – Surabaya memberikan nilai lebih bagi setiap penumpang yaitu terbang langsung dan pilihan koneksi penerbangan, menambah konektivitas Ternate dan Surabaya serta daerah-daerah lainnya menjadi relatif singkat.
Para penumpang dari Jawa Timur terbang dari Bandar Udara Internasional Juanda, setibanya di Ternate dapat melanjutkan penerbangan ke Manado, Tobelo, Morotai, Buli, Labuha serta kota-kota lainnya.
“Rute Surabaya – Ternate – Surabaya menjadi bagian pengembangan pasar Lion Air di Indonesia, sejalan membantu percepatan pemulihan perekonomian daerah dan nasional,” sambung Danang. (rob)