20 May 2024 - 05:28 5:28

Terparkir Selama Dua Tahun, Pemilik Mobil Ini Didenda Rp17 Juta

WartaPenaNews, India – Sebuah kasus yang sangat unik terjadi di salah satu bengkel resmi Tata di Gujarat, India. Seorang wanita harus membayar denda sebesar 91 ribu Rupee atau setara Rp17 juta, karena terlalu lama memarkir mobil.

Dilansir dari laman Cartoq, Minggu 31 Januari 2021, peristiwa bermula ketika wanita tersebut membawa mobil Tata Nano miliknya yang rusak ke bengkel resmi. Ini terjadi pada Juni 2018 silam.

Ia kemudian menyerahkan kendaraan ke pihak bengkel, dan meminta diperiksa karena mobil mengalami banyak masalah. Beberapa hari kemudian, reparasi selesai dilakukan dan wanita tersebut dihubungi untuk mengambil unit miliknya.

Saat tiba di bengkel, sang pemilik mobil yang kebetulan adalah seorang pengacara tidak puas dengan pengerjaan yang dilakukan pihak bengkel. Ia kemudian meminta untuk dilakukan servis lagi, namun pihak bengkel menolak karena kondisi kendaraan dianggap sudah laik jalan.

Karena permintaannya tidak ditanggapi, konsumen tersebut kemudian kesal dan meninggalkan mobilnya di bengkel sebagai tanda protes. Hal ini berjalan selama 910 hari atau lebih dari dua tahun.

Pihak bengkel sudah mengirim surat secara fisik maupun elektronik sebanyak puluhan kali, meminta wanita tersebut mengambil kendaraannya. Namun, hal itu tidak digubris.

Karena kendaraan sudah ditinggalkan lebih dari 900 hari, sesuai aturan di wilayah tersebut maka kasus ini dibawa ke pengadilan setempat.

Setelah memeriksa dokumen dan mendengar keterangan saksi, hakim memutuskan bahwa pemilik Tata Nano bersalah dan menjatuhkan denda.

Sebagai informasi, Tata Nano adalah kendaraan mungil buatan India, yang pernah jadi mobil termurah di dunia. Unitnya sempat hadir di Indonesia, namun kini statusnya sudah tidak lagi diproduksi di negara asalnya.

Alasan mobil seharga 225 ribu Rupee atau setara Rp43 juta itu harus disudahi penjualannya, yakni karena tidak banyak orang yang berminat membeli. Bagi konsumen, harga terlalu murah justru diartikan sebagai kualitas yang kurang baik. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
18 May 2024 - 12:19
Sosok Ayah Pacar Vina Cirebon Ternyata Seorang Perwira Polisi

WARTAPENANEWS.COM –  Ternyata sosok ayah pacar Vina Cirebon yang tewas dibunuh seorang Perwira Polisi. Diketahui, kasus Vina kembali jadi perhatian masyarakat setelah diangkat ke layar lebar pada 2024 dengan judul

01
|
18 May 2024 - 11:17
Gegara Perang Gaza, Ada Perpecahan Dalam Kabinet Israel

WARTAPENANEWS.COM –  Satu demi satu perpecahan dalam kabinet Israel terkait perang di Gaza mulai terungkap. Menteri Pertahanan Yoav Gallant secara terbuka menuntut strategi yang jelas dari Perdana Menteri Benjamin Netanyahu,

02
|
18 May 2024 - 10:15
Pejabat Kemenhub yang Buat Sumpah Sambil Injak Al-Quran, Dilaporkan ke Polisi

WARTAPENANEWS.COM – Pejabat Kementerian Perhubungan bernama Asep Kosasih dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas dugaan penistaan agama. Laporan itu dibuat berdasarkan sebuah video viral yang menampilkan Asep sedang melakukan sumpah

03