19 May 2024 - 09:10 9:10

Timnas Voli Putri Indonesia Tak Gentar Hadapi Vietnam di Semifinal SEA Games 2023 Kamboja

Selebrasi timnas voli putri.

IPOL.ID-Tim nasional voli putri Indonesia mencatatkan kemenangan dari Myanmar di Stadion Indoor Olympic, Phnom Pehn, Kamis (11/5/2023).

Indonesia menyelesaikan babak grup A sebagai runner up dengan 6 poin. Indonesia hanya kalah satu kali atas Thailand yang juga sebagai pemimpin klasemen.

Pemain bola voli putri Indonesia Megawati Hangestri mengaku tidak akan mempermasalahkan lawan yang akan dihadapi pada babak semifinal nanti.

Indonesia akan menghadapi Vietnam sebagai juara Grup B. Vietnam mengalahkan tim tuan rumah dengan skor 3-0 (25-7, 25-7, 25-5) pada Kamis (11/5/2023).

“Ketemu Vietnam, itu tidak masalah. Kita juga sudah sering bertemu. Semoga kita bisa meraih hasil lebih baik dari sebelum-sebelumnya,” kata Megawati.

Timnas voli Indonesia lolos ke semifinal setelah mengalahkan Myanmar dengan skor 3-0 (25-9, 25-9, 25-15) dan laga sebelumnya menyerah dari Thailand 0-3 (16-25, 16-25, 16-25) dan di pertandingan kedua menang atas Malaysia dengan skor 3-0 (25-12, 25-9, 25- 12).

Megawati berharap pada semifinal ia bersama dengan pemain lainnya bisa bermain maksimal. Apalagi ada waktu jeda untuk memperbaiki kelemahan-kelemahan pada fase grup. (bam)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
18 May 2024 - 12:19
Sosok Ayah Pacar Vina Cirebon Ternyata Seorang Perwira Polisi

WARTAPENANEWS.COM –  Ternyata sosok ayah pacar Vina Cirebon yang tewas dibunuh seorang Perwira Polisi. Diketahui, kasus Vina kembali jadi perhatian masyarakat setelah diangkat ke layar lebar pada 2024 dengan judul

01
|
18 May 2024 - 11:17
Gegara Perang Gaza, Ada Perpecahan Dalam Kabinet Israel

WARTAPENANEWS.COM –  Satu demi satu perpecahan dalam kabinet Israel terkait perang di Gaza mulai terungkap. Menteri Pertahanan Yoav Gallant secara terbuka menuntut strategi yang jelas dari Perdana Menteri Benjamin Netanyahu,

02
|
18 May 2024 - 10:15
Pejabat Kemenhub yang Buat Sumpah Sambil Injak Al-Quran, Dilaporkan ke Polisi

WARTAPENANEWS.COM – Pejabat Kementerian Perhubungan bernama Asep Kosasih dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas dugaan penistaan agama. Laporan itu dibuat berdasarkan sebuah video viral yang menampilkan Asep sedang melakukan sumpah

03