19 May 2024 - 19:25 19:25

Tinggalkan Gedung DPR, Massa Buruh Menuju GBK

wartapenanews.com – Massa aksi unjuk rasa dari berbagai elemen buruh telah meninggalkan Gedung DPR RI. Mereka kembali bergerak ke Gelora Bung Karno (GBK) untuk kembali melanjutkan acaranya di sana.

Pada Sabtu (14/5) sekitar pukul 12.15 WIB, massa aksi mulai bergerak melawan arah Jalan Gatot Subroto menuju GBK.

Sambil berjalan, lantunan lagu perjuangan buruh dari mobil komando terus digaungkan untuk membangkitkan semangat para massa aksi unjuk rasa.

Selama menyampaikan aspirasinya di depan Gedung DPR, massa aksi Hari Buruh bersikap tertib. Usai berorasi di depan Gedung DPR, dengan tertib mereka berjalan kembali menuju Gelora Bung Karno (GBK).

Arus lalu lintas yang sempat ditutup saat massa aksi kembali ke GBK saat ini kembali dibuka. Arus lalu lintas di lokasi juga terpantau ramai lancar, tak ada lagi kemacetan yang terjadi.

Sebagai informasi, ribuan masyarakat dari elemen buruh melangsungkan aksi unjuk rasa di depan Gedung DPR RI, Jakarta Pusat. Acara itu bertajuk May Day Fiesta.

Ada 17 tuntutan yang bakal disampaikan massa aksi. Mulai dari menolak Omnibus Law, turunkan harga BBM hingga tolak kenaikan PPN 11%. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
18 May 2024 - 12:19
Sosok Ayah Pacar Vina Cirebon Ternyata Seorang Perwira Polisi

WARTAPENANEWS.COM –  Ternyata sosok ayah pacar Vina Cirebon yang tewas dibunuh seorang Perwira Polisi. Diketahui, kasus Vina kembali jadi perhatian masyarakat setelah diangkat ke layar lebar pada 2024 dengan judul

01
|
18 May 2024 - 11:17
Gegara Perang Gaza, Ada Perpecahan Dalam Kabinet Israel

WARTAPENANEWS.COM –  Satu demi satu perpecahan dalam kabinet Israel terkait perang di Gaza mulai terungkap. Menteri Pertahanan Yoav Gallant secara terbuka menuntut strategi yang jelas dari Perdana Menteri Benjamin Netanyahu,

02
|
18 May 2024 - 10:15
Pejabat Kemenhub yang Buat Sumpah Sambil Injak Al-Quran, Dilaporkan ke Polisi

WARTAPENANEWS.COM – Pejabat Kementerian Perhubungan bernama Asep Kosasih dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas dugaan penistaan agama. Laporan itu dibuat berdasarkan sebuah video viral yang menampilkan Asep sedang melakukan sumpah

03