19 May 2024 - 16:28 16:28

Ulang Prestasi 12 Tahun Lalu, Timnas Wushu Indonesia Juara Umum

Noc Indonesia

IPOL.ID-Timnas Wushu Indonesia tak mau ketinggalan membuat kejutan di ajang multi event dua tahunan negara Asia Tenggara edisi ke-32. Pasukan Merah Putih yang dibentuk Pengurus Besar Wushu Indonesia (PB WI) pimpinan Airlangga Haratarto yang mengoleksi 6 medali emas, 6 perak dan 2 perunggu meraih gelar juara umum pada cabang olahraga Wushu SEA Games 2023 Kamboja.

Prestasi yang dicatat Edgar Xavier Marvelo dan kawan-kawan ini mengulang sukses yang pernah diraih pada 12 tahun lalu. Saat itu, SEA Games 2011 Jakarta-Palembang, Timnas Wushu Indonesia menjadi juara umum dengan meraih 8 emas, 3 perak, dan 3 perunggu.
“Saya apresiasi perjuangan Edgar Xavier Marvelo dan kawan-kawan yang telah berhasil mengembalikan kejayaan Wushu Indonesia dengan merebut gelar juara umum di SEA Games 2023. Prestasi ini pernah dicapai pada SEA Games 2011 Jakarta-Palembang,” kata Ketua Umum Pengurus Besar Wushu Indonesia (PB WI), Airlangga Hartarto yang dihubungi Jumat (12/5/2023) malam.

Pada pertandingan hari terakhir yang berlangsung di Hall A Chroy Congvar, Phnom Penh, Jumat, 12 Mei 2022 dari pagi hingga sore, Indonesia merebut 4 medali emas.
Atlet Taolu Senior, Edgar Xavier Marvelo mengawali dengan merebut medali emas Changquan Putra. Sukses ini diikuti Rosa Beatrice yang meraih emas nomor Sanda kelas 45kg putri, Tharisa Dea Florentina dengan medali emas kelas 52kg putri, Laksamana Pandu dengan emas 52kg putra. Terakhir, Bintang Reindra Nada Guntara di kelas 56kg putra.

“Keberhasilan Timnas Wushu Indonesia tidak terlepas dari dukungan dan komitmen Pak Airlangga Hartarto dalam membangun prestasi wushu Indonesia.

Bukan hanya program pembinaan berjenjang dan berkesinambungan dilaksanakan tetapi pengiriman atlet di berbagai kejuaraan internasional rutin dilakukan dan juga menggelar event internasional di dalam negeri seperti Kejuaraan Dunia Wushu Junior 2022 lalu,” kata Sekjen PB WI, Ngatino yang hadir setiap hari di tenpat pertandingan bersama Ketua Pengprov WI DKI Jakarra, Gunawan Tjokro untuk memberikan dukungan. (bam)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
18 May 2024 - 12:19
Sosok Ayah Pacar Vina Cirebon Ternyata Seorang Perwira Polisi

WARTAPENANEWS.COM –  Ternyata sosok ayah pacar Vina Cirebon yang tewas dibunuh seorang Perwira Polisi. Diketahui, kasus Vina kembali jadi perhatian masyarakat setelah diangkat ke layar lebar pada 2024 dengan judul

01
|
18 May 2024 - 11:17
Gegara Perang Gaza, Ada Perpecahan Dalam Kabinet Israel

WARTAPENANEWS.COM –  Satu demi satu perpecahan dalam kabinet Israel terkait perang di Gaza mulai terungkap. Menteri Pertahanan Yoav Gallant secara terbuka menuntut strategi yang jelas dari Perdana Menteri Benjamin Netanyahu,

02
|
18 May 2024 - 10:15
Pejabat Kemenhub yang Buat Sumpah Sambil Injak Al-Quran, Dilaporkan ke Polisi

WARTAPENANEWS.COM – Pejabat Kementerian Perhubungan bernama Asep Kosasih dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas dugaan penistaan agama. Laporan itu dibuat berdasarkan sebuah video viral yang menampilkan Asep sedang melakukan sumpah

03